Dalam rangka menyukseskan tercapainya Universal Health Coverage 2019, maka seluruh lapisan masyarakat perlu didorong secara proaktif untuk menjadi peserta JKN-KIS. Salah satu upaya BPJS Kesehatan KCU Makassar yang terus dilakukan dalam meningkatkan jumlah peserta Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) Kolektif adalah menggandeng beberapa perguruan tinggi negeri yang ada di Makassar.
Sabtu 30 Juli 2016 bertempat di Di Auditorium Mas'ud Sikong Pangkep, BPJS Kesehatan melakukan penandatanganan PKS dengan Politeknik Pertanian Negeri Pangkep yang di hadiri langsung oleh Dr. Ir. H. Darmawan, M.P selaku Direktur Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene dan Kepulauan dan dr. Elsa Novelia selaku Kepala Cabang BPJS Kesehatan Cabang Utama Makassar.
Penandatangan PKS yang dirangkaikan dengan sosialisasi JKN ini menghadirkan beberapa pejabat Politeknik Pertanian Negeri Pangkep, para pembina kemahasiswaan, ketua BEM, dan ratusan mahasiswa Politeknik Pertanian Negeri Pangkep dari berbagai program studi. Politeknis Pertanian Negeri Pangkep merupakan merupakan perguruan tinggi pertama di Sulawesi Selatan yang telah menjaminkan kesehatan mahasiswanya ke dalam Program JKN-KIS, TMT Agustus 2016.
Diharapkan dengan penandatangan PKS ini, perguruan tinggi lainnya juga dapat ikut berpartisipasi dalam mensukseskan Program JKN-KIS dengan mendaftarkan seluruh mahasiswanya menjadi Peserta JKN-KIS.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H