Lihat ke Halaman Asli

Andi Samsu Rijal

Peneliti Bahasa dan Budaya

Kominfo Gelar Temu Influencer Bahas IKN

Diperbarui: 6 Desember 2023   22:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Temu influencer, dokumentasi penulis 

Makassar Rabu, 6 Desember 2023, Kominfo gelar temu influencer dengan tema "Mewujudkan visi Smart City dalam Transformasi Ibu Kota Nusantara".

Dalam even tersebut dihadiri oleh unsur pimpinan Kemenkominfo pusat Jakarta Direktorat IKPM. Hadir sebagai narasumber bapak Achmad jaka Santos ( sekretaris ibu kota nusantara), Ismawaty Nur (Plt. Kepala dinas Kominfo kota Makassar ), Wawan puji Siswanto (content creator dunia kontruksi Indonesia). Kegiatan tersebut dipandu oleh AIDA Gunawan. Hadir sebagai pengisi acara yakni komika Makassar Yayat. Puluhan peserta dari perwakilan perguruan tinggi dan influencer hadir sebagai peserta.

Harapan pelaksana dan narasumber bahwa IKN akan menjadi ibukota maju dan ibu kota dunia. Konsep IKN dengan mengusung ibu kota hijau, ibu kota sebagai identitas budaya dan nasional, SDGS dan peningkatan ekonomi sosial budaya masyarakat Indonesia akan lebih sukses bila didukung dengan peran serta masyarakat Indonesia. Olehnya itu pernah influencer dalam menyebarluaskan wacana IKN yang positif sangat diharapkan oleh pemerintah kita saat ini.

Sebagaimana keberhasilan pembangunan ibu kota di beberapa negara dunia tidak terlepas dari dukungan berbagai sektor. Dari 195 negara diantaranya sangat populer dengan ibukota negaranya. Sebut Washington DC di Amerika Serikat, London di Inggris dan sebagainya. Tentunya negara-negara maju tidak terlepas dari adanya kemajuan ibu kotanya.

Indonesia, kini menuju perubahan drastis dengan hadirnya ibu kota yang baru disertai dengan berbagai fasilitas seperti transportasi cepat, transportasi berteknologi tinggi, RTH, dan sebagainya. 

Sehingga sudah sangat tepat adanya kebijakan pemerintah terkait pembangunan IKN. IKN di masa yang akan datang akan menjadi ibu kota yang berterima bagi masyarakat Indonesia. Olehnya itu di tahu. 2024 adalah masa keemasan Indonesia dan menjadi bonus demografi.

Melihat visi Smart City tersebut, penting untuk digaris bawahi bahwa ada beberapa hal yang bisa menjadi poin bersama bahwa Indonesia sebagai negara kepulauan, sudah dengan konsep smart city akan menjadi berhasil bila pelibatan berbagai pihak demi Indonesia maju.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline