Lihat ke Halaman Asli

PPDB Online dan Problematikanya

Diperbarui: 21 Juni 2024   00:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Panitia PPDB SMPN 1 Ayah

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online sudah dilaksanakan beberapa tahun ini di berbagai jenjang dan diberbagai daerah di seluruh wilayah Indonesia. Banyak keuntungan yang didapatkan dengan adanya pelaksanaan PPDB online ini diantaranya adalah agar pelaksanaan PPDB menjadi lebih efektif, efisien dan transparan. 

Salah satu sekolah di wilayah kabupaten Kebumen yang juga melaksanakan PPDB Online adalah SMP Negeri 1 Ayah Kabupaten Kebumen. 

Salah satu sekolah negeri jenjang SMP yang terletak di wilayah paling barat kabupaten kebumen, berbatasan dengan kabupaten Banyumas dan kabupaten Cilacap. 

Menurut Panitia PPDB SMP Negeri 1 Ayah bahwa dengan dilaksanakannya PPDB Online sebenarnya pekerjaan panitia menjadi lebih mudah. Kemudahan yang dirasakan oleh panitia diantaranya adalah:

1. Menghemat anggaran, karena sudah tidak perlu lagi mencetak dan menggandakan formulir pendaftaran.

2. Menghemat waktu, karena semua proses PPDB dilakukan dengan menggunakan sistem komputerisasi dimulai dari pendaftaran, verifikasi, analisis, pengumuman, daftar uang dan bahkan sampai tahap pelaporan.

3. Menghemat tenaga, karena tidak harus pergi ke Dinas Pendidikan untuk melaporkan hasil PPDB online atau konsultasi saat terjadi kendala seperti pada waktu belum menggunakan PPDB Online dulu.

4. Pendaftar juga tidak harus datang ke sekolah untuk melakukan pendaftaran.

5. Pendaftar dapat melakukan pendaftaran dengan menggunakan HP masing-masing.

Panitia PPDB SMP Negeri 1 Ayah

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline