Ujian merupakan salah satu hal yang paling menakutkan bagi siswa, mahasiswa atau siapapun yang mengikuti tes. Hal ini bisa menyebabkan rasa cemas, gelisah bahkan untuk kondisi tertentu bisa sampai ke tahap stress. Kekhawatiran akan nilai yang keluar tidak sesuai dengan harapan membuat tekanan dan beban tersendiri bagi peserta ujian. Untuk mengurangi perasaan tersebut sebaiknya kita mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian. Tentu hal yang utama harus dilakukan ketika ingin ujian adalah Belajar dan Berdoa. Berikut beberapa tips dan trik menghadapi ujian yang bisa kita praktekkan.
1. Niat
Tenangkan hati, dan luruskan niat untuk mengikuti ujian tersebut dengan bersungguh-sungguh serta yakinkan diri bahwa saya harus berusaha semaksimal mungkin agar dapat lulus dengan nilai tertinggi. Dengan niat yang tulus semoga menjadi landasan yang kuat untuk menggerakkan hati dan pikiran agar lebih fokus dalam pencapaian tersebut.
2. Belajar jauh hari sebelumnya
Belajar merupakan hal utama dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian. Dengan belajar jauh hari sebelumnya maka kita bisa lebih tenang dalam mempersiapkan diri mempelajari semua materi yang akan di ujiankan. Cicil materi yang akan kalian pelajari setiap hari. Buatkan jadwal belajar misal dalam sehari kalian harus membaca 1 materi atau minimal belajar 1 jam dalam sehari dan lakukan secara konsisten dan terus menerus sampai semua materi telah kalian pelajari.
3. Rangkum dan Tulis ulang materi pokok
Menurut penelitian kita akan lebih cepat menghafal dan memahami materi jika dibaca dan ditulis karena semua panca indra kita bekerja dan fokus pada materi tersebut, sehingga sangat disarankan ketika menghadapi ujian kalian mencatat dan merangkum semua materi pokok ke dalam buku atau kertas selembar dan mempelajarinya kembali dengan membaca ulang sampai kalian bisa memahami materi tersebut.
4. Latihan Menjawab Soal
Practice makes perfect artinya latihan membuat kita semakin paham dan bisa mengerjakan soal ujian. Dengan sering mengerjakan soal latihan maka kalian akan terbiasa dan ketika ujian nanti kalian bisa menjawab soal dengan mudah karena sudah terbiasa menghadapi berbagai soal ketika latihan.
5. Jaga Kesehatan dan Jangan Begadang
Jika semua usaha telah kita lakukan maka kesehatan merupakan suatu penentu hadir tidaknya kita ketika ujian tiba. Oleh karena itu sebelum ujian ada baiknya kalian harus menjaga kesehatan, banyak minum air putih, istirahat yang cukup dan jangan begadang terutama ketika besok mau ujian. Banyak orang yang begadang dan belajar sampai pagi ketika besoknya mau ujian. Alhasil mereka tidak bisa fokus menjawab soal karena asupan oksigen dalam otak berkurang yang menyebabkan kantuk. Oleh karena itu sangat tidak disarankan untuk begadang ketika menghadapi ujian.