Lihat ke Halaman Asli

Tentang SAIgreenVoices

Diperbarui: 26 Juni 2015   18:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Tentang Lagu Berjuta Bintang

by SAIgreenVoices, Sekolah Alam Indonesia

Perjalanan menuju pembentukan Generasi Pemimpin Peradaban telah
mencapai titik dimana kita akan terus bergerak mengapai asa yang
membentang dan cita yang menjulang. Calon-calon pemimpin itu bagaikan
berjuta bintang di langit yang cahyanya bersinar terang, walau kadang
tertutup awan dan berkawan malam namun kami yakin mereka terang
benderang.

Berawal dari ide brilian seorang guru Sekolah Alam Indonesia
(www.SekolahAlamIndoensia.org) bernama Aditya Nugraha atau yang akrab
dipanggil Pak Nunu yang menciptakan lagu Berjuta Bintang 5 tahun yang
lalu, telah mengingatkan kita tentang keunikan setiap anak, setiap
anak adalah cerdas dan semua anak mempunyai potensi untuk menjadi
pemimpin. Menginspirasi banyak orang tentang pentingnya pendidikan
berakhlak mulia dan berkarakter kepemimpinan di samping keahlian
kognitif.

Lagu Berjuta Bintang bercerita tentang seorang guru TK yang yang
terganggu dengan berisiknya siswa di kelasnya, juga berisiknya siswa
di kelas lain yang ada di atas dan kelas sebelah. Namun setelah
direnungkankan memang begitulah hakikatnya anak-anak. Mereka selalu
bergerak, berceloteh dan lincah bermain. Justru membuat mereka diam
teratur dan kaku seperti robot adalah ketertiban yang semu. Renungan
semakin berkembang menjadi keyakinan bahwa bagaimanapun kondisi dan
karakter siswa, mereka adalah manusia juga yang punya kekurangan tapi
juga kelebihan. Kelebihan mereka adalah cerminan dari kecerdasan yang
mereka miliki.

Bahwa setiap anak adalah cerdas, setiap anak adalah unik. Sebagian
mereka telah menunjukkannya, namun sebagian yang lain memang belum
terlihat. Tapi Sang guru sangat yakin bahwa setiap muridnya adalah
cerdas di bidangnya masing-masing. Dia yakin bahwa setiap siswanya
adalah bintang yang bercahaya terang. Bisa jadi sebagian dari mereka
terangnya masih terhalang malam atau tertutup awan. Pasti, pada suatu
masa bintang itu akan bersinar terang benderang.

Selintas dengan harapan sang guru, kelak anak itu akan mengantarnya
pulang. Pulang ketika di dunia dan menghantarkannya pulang ke
kebahagiaan akhirat yaitu syurga yang penuh kebahagiaan.

Saat ini telah terbentuk SAIgreenVoices, sebuah kolaborasi indah yang
terlahir dari Komunitas Sekolah Alam Indonesia yang terdiri dari Guru,
Murid, Alumni dan Orangtua dan akan memberi warna baru pada khasanah
musik Indonesia dengan lagu-lagu edukasi karya para Guru Sekolah Alam
Indonesia, Insya Allah.

Diprakarsai oleh para Orangtua murid yaitu Bapak Andi F. Arifuddin, Ibu
Ine Febriyanti, Bapak Afwan Riyadi lead vokalist
Grup Nasyid Izis (Izzatul Islam), Bapak Novi Hardian juga dari Grup
Nasyid Izis, Bapak Sakti Okihanto dari Grup Nasyid Ruhul Jadid dan
didukung penuh oleh para guru Sekolah Alam Indonesia yaitu Bapak Nunu,
Bapak Asep, Miss Mimi dan Ibu Silvy Arizkiany sebagai Vocal Director
yang pernah ikut dalam North Sea Jazz Festival di Belanda bersama Bang
Elfa Secoria.

Dengan alunan biola yang sangat mengetarkan kalbu dari The Best
Indonesian Violinist saat ini yaitu Hendri Lamiri dan aransemen musik
dari salah satu Musisi Jazz terbaik saat ini yaitu Bintang Indrianto
maka mengalirlah 2 aransemen lagu Berjuta Bintang yaitu versi Biola
dan versi Band dengan alunan suara dari SAIgreenVoices.

Executive Producer : Ananto Pratikno
Producer : Veranita Dwiputri, Andi F Arifuddin dan para orangtua murid SAI
Music Arranger : Bintang Indrianto
Violin : Hendri Lamiri
Vocal Directors : Silvy Arizkiany & Andi F Ariffudin
Art Designer : Romy Rahmana “Bee Communications”
Record Label : SAI Music and Entertainment

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline