Lihat ke Halaman Asli

Simak! Mengolah Sampah Sisa Makanan dengan Zero Waste

Diperbarui: 13 Agustus 2024   10:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

freepik.com

Mengolah Sampah Sisa Makanan - Sisa makanan seringkali dianggap sebagai hal yang sepele, namun dampaknya terhadap lingkungan sangatlah signifikan. Setiap harinya, kita mungkin tak menyadari seberapa banyak makanan yang terbuang begitu saja, baik itu di rumah, restoran, atau tempat umum lainnya. Ketika sisa makanan ini tidak dikelola dengan baik, maka dapat menimbulkan berbagai masalah, mulai dari pencemaran lingkungan hingga terganggunya kesehatan kita.

Oleha karena itu dalam artikel ini, akan membahas cara mengolah sampah sisa makanan dengan menggunakan metode zero waste untuk membantu mengurangi jumlah sampah dan memanfaatkan sampah sisa makanan sebaik mungkin. Sebelum itu, mari kita ketahui terlebih dahulu pengertian dari sampah.

Pengertian dari Sampah?

Tahuka kamu pengertian dari sampah? Sampah merupakan benda atau bahan yang tidak berguna/berfungsi kembali lalu dibuang begitu saja dan sampah mempunyai 2 jenis, yaitu sampah organik dan anorganik.

Apa Itu Sampah Organik?

Sampah Organik merupakan sampah yang berasal dari sisa-sisa aktivitas yang dihasilkan makhluk hidup, seperti manusia, tanaman, dan hewan dan sampah organik juga merupakan sampah yang memiliki sifat mudah terurai oleh mikrooganiksme.

Apa Itu Sampah Anorganik?

Sedangkan Sampah Anorganik, merupakan sampah yang berasal dari senyawa-senyawa material atau benda yang tidak hidup yang diciptakan oleh manusia dalam upaya membantu memenuhi kebutuhan manusia dan sampah anorganik juga mempunyai sifat sampah yang sulit untuk terurai oleh mikrooganisme-mikrooganisme sampah.

Penting Mengolah Sampah Sisa Makanan

Tahukan kamu? Mengolah sampah sisa makanan sangatlah penting ! Karena dengan kita mengolah sampah sisa makanan, tidak ada lagi kata mubazir lagi untuk sisa makanan.

Dengan mengolah sampah sisa makanan, kita bisa mendapatkan beberapa manfaat yang cukup berguna, seperti dijadikan pupuk untuk tanama, mengurangi penumpukkan sampah rumah tangga, dan menjaga lingkungan agar tetap bersih.

Cara Mengolah Sampah Sisa Makanan Dengan Zero Waste

Apa itu zero waste? Zero waste merupakan gaya hidup yang bertujuan untuk mengurangi jumlah sampah yang dihasilkan setiap harinya. Dengan dilaksanakannya kegiatan pengolahan sampah dengan menerapkan zero waste, kamu dapat mencegah sisa makanan tersebut terbuang sia-sia dan dapat memanfaatkan potensi dari sisa makanan.

Dalam upaya untuk memanfaatkan secara maksimal dari sampah sisa makanan, kamu bisa melakukan proses pengolahan terhadap sampah sisa makanan dengan menerapkan zero waste. Kegiatan pengolahan sebagai berikut ini:

1. Pengolahan Dengan Dijadikan Kompos

Dalam langkah pengolahan sampah sisa makanan dengan menerapkan zero waste, kamu bisa menjadikan sisa makanan tersebut, menjadi kompos. Beriku cara pembuatannya:

  1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan.
  2. Potong-potong sisa makanan dan nasi menjadi bagian-bagian kecil. Bisa menggunakan mesin pencacah untuk mempermudah proses ini.
  3. Masukkan potongan kecil sisa makanan ke dalam ember yang telah disiapkan.
  4. Tambahkan daun kering, kertas, dan air ke dalam ember. Lalu, aduk semua bahan yang telah dimasukkan hingga tercampur dengan rata.
  5. Tutup rapat wadah dan pastikan kondisi ember tetap lembab untuk mendukung proses pengomposan.
  6. Biarkan proses pengomposan berlangsung selama 1 bulan.
  7. Setelah 1 bulan, periksa kompos. Jika kompos sudah memiliki aroma fermentasi dan mengeluarkan gas, itu berarti proses pengomposan telah selesai.
  8. Pupuk kompos sekarang, siap untuk digunakan.

2. Pengolahan Dengan Dijadikan Pakan Ternak

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline