Makassar selalu memiliki daya tarik tersendiri. Bukan hanya karena warga dan destinasi wisatanya yang luar biasa, tapi juga produk olahan kuliner yang disajikan. Alhasil, tidak sedikit yang kemudian menjadi makanan khas Makassar yang kini banyak digemari hingga masyarakat luar Makassar.
Coto Makassar adalah yang paling muncul di benakmu jika ditanya kuliner khas Makassar kan? Umumnya memang coto lah yang banyak dikenal dan digemari oleh masyarakat. Namun, selain itu, masih banyak pilihan makanan khas Makassar lainnya yang tidak kalah lezat, lho. Berikut makanan khas Makassar yang harus kamu coba!
Rekomendasi Makanan Khas Makassar
1. Coto
Coto Makassar ini berisi potongan daging sapi dengan kuah khas rempah dan disajikan bersama buras. Banyaknya campuran rempah membuat coto makassar banyak dicari dan digemari orang bahkan wisatawan dari luar pulau. Kamu bisa menikmati makanan ini dengan kuah kental dan ekstrak daun bawang dan bawang goreng yang disajikan terpisah.
2. Sop Saudara
Sama seperti coto, isi utama sop saudara juga potongan daging sapi yang dicampur dengan bihun, dan bola-bola kentang goreng, serta paru sapi goreng lengkap dan kuah telur bebek. Kamu bisa mencicipinya dengan nasi putih, ikan bakar, telur rebus, sambal kacang, dan irisan timun.
Sop saudara khas Makassar ini berasal dari Kabupaten Pangkep yang jaraknya sekitar 50 kilometer dari Makassar. Tambahan kuah susu, jeruk nipis serta sambal yang membuat rasanya semakin nikmat.
3. Konro
Konro berisikan daging sapi dan iga yang direbus dengan campuran air asam jawa, kayu manis, kluwak dan bumbu lainnya. Bumbu konro mirip atau hampir sama dengan bumbu rawon. Ciri khas dari konro adalah rempah-rempah yang banyak dan kental didalamnya.
Sop Konro ini cocok dimakan dengan ketupat bersama-sama saat kumpul keluarga. Selain itu, Konro juga ditambahkan kluwek yang membuat warna dari hidangan ini gelap pada kuahnya. Rasa nikmatnya akan meningkat saat disajikan masih panas.