Lihat ke Halaman Asli

Amelia Nur Fauziah

Public Relations

4 Situs Pelatihan Online Gratis untuk Menambah Skill

Diperbarui: 20 April 2021   13:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Situs Pelatihan Online Gratis. Sumber: Freepik

Seiring perkembangan zaman, banyak hal yang kini dibutuhkan dan bersifat dinamis. Perubahan dalam dunia teknologi semakin meluas, hingga membutuhkan banyak skill terbaru yang kini dibutuhkan untuk perkembangan saat ini. 

Maka dari itu, kamu harus bisa menjadi dinamis agar menyesuaikan dengan sumber daya yang dibutuhkan saat ini. 

Untuk mengasah skill-skill baru, kini tersedia banyak pelatihan atau kursus-kursus terkait kemampuan digital maupun pendidikan. Kamu juga bisa mengakses dan mengikutinya hanya dari internet, tanpa datang langsung. 

Hal ini jelas membantu kamu untuk mengasah kemampuan dengan mudah. Bahkan, tersedia banyak platform situs pelatihan online gratis untuk menambah skill kamu. Cek dibawah ini!

4 Situs Pelatihan Online Gratis

Situs Pembelajaran Online. Sumber: Freepik/pikisuperstar

1. Coursera

Coursera adalah platform pembelajaran atau pelatihan online yang didirikan di Amerika Serikat oleh Profesor Stanford Andrew dan Daphne Koller pada tahun 2012. Coursera kini sudah memiliki lebih dari 

Kamu bisa mengikuti banyak pelatihan online gratis di Coursera dengan topik yang beragam. Coursera menyediakan lebih dari 3.900 jenis topik, seperti seni rupa, kesehatan, akademik, bisnis, hingga meditasi.

Tidak hanya itu, Coursera juga memberikan sertifikat jika kamu sudah menyelesaikan dan lulus pelatihan. Sertifikat tersebut bisa kamu gunakan salah satunya untuk menambah daftar kemampuan sebagai bekal di dunia kerja yang relevan. 

Baca juga: Belajar Gratis di Coursera dapat Ilmu dan Sertifikat 

2. edX

edX merupakan situs pelatihan online yang didirikan oleh Harvard University dan Massachusetts Institute of Technology (MIT) pada tahun 2012. edX menyediakan 251 program pelatihan dengan 2.944 materi kursus beragam topik secara gratis. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline