Lihat ke Halaman Asli

Liestiaty F Nurdin Boyong 15 Dokter UNHAS Operasi Bibir Sumbing Warga Bone

Diperbarui: 24 Oktober 2018   19:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Liestiaty F Nurdin (kedua dari kiri) saksikan operasi bibir sumbing (24/10/2018), dokpri

Bone, Rabu (24/10). Sedikitnya 15 orang dokter gigi ditambah beberapa perawat dari Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar gelar operasi bibir sumbing dan langit-langit di Kabupaten Bone, Provinsi Sulawesi Selatan (SulSel). Kegiatan yang diinisiasi Tim Penggerak PKK SulSel tersebut dihadiri langsung Liestiaty F Nurdin selaku Ketua PKK SulSel.

"Iya betul, ada 15 dokter dan perawat kami hadirkan ke Bone untuk melaksanakan operasi. Umumnya anak-anak seperti Saya saksikan hari ini. Namun ada juga sebagian orang tua", ungkap Liestiaty F Nurdin.

Operasi dimaksud berlangsung sehari di Rumah Sakit Tenri Awaru Kabupaten Bone, Rabu, 24 Oktober 2018. Dimana masyarakat Bone amat antusias mengikutinya.

Selain Bone, kegiatan serupa rencananya akan dilaksanakan juga di Kabupaten Sinjai dan Kabupaten Bantaeng. Ini merupakan rangkaian Road Show PKK SulSel ke daerah-daerah, kata Lies.

Ketua PKK SulSel yang juga adalah isteri Gubernur SulSel, H M Nurdin Abdullah berada di Kabupaten Bone sejak Selasa kemarin, 23 Oktober 2018. Sebelumnya, pada Rabu pagi dirinya melantik Ketua TP PKK Kabupaten Bone, Kurniaty A Fahsar.

Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban pasien dengan harapan kesembuhan. Operasi terlaksana berkat kerja sama PKK SulSel dengan Dinas Kesehatan Provinsi SulSel. (AMBAE)

salam #AMBAE

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline