Lihat ke Halaman Asli

Tangan Terbuka di Hari Kemenangan, Anak-anak Pun Idolakan Nurdin Abdullah

Diperbarui: 27 Juni 2017   00:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nurdin Abdullah (kanan) meladeni permintaan warga bersalaman seraya memohon maaf di Hari Kemenangan 1 Syawal 1438 H (25/06).

Menarik diliput, memikat mata siapapun menyaksikannya. Dapat dipastikan tidak semua jama'ah Ied berpartisipasi pada Halal Bi Halal ini. Dari sekitar 10 ribu jama'ah, mungkin 50 persen larut dalam suasana yang terlihat pasca Shalat Ied 1438 H (25/06) di Alun-alun Pantai Seruni Bantaeng.

Warga mendapat kesempatan bersalaman dengan Bupati Bantaeng (Prof. DR. Ir. H. M. Nurdin Abdullah, M.Agr). Tak hanya kaum dewasa juga terlihat para remaja dan anak-anak dari jama'ah laki-laki maupun perempuan. Satu persatu menyambangi sang Profesor yang baru saja beranjak dari sajadah tempat menunaikan Shalat bersama para pejabat lainnya.

Budaya bersalaman dimaknai sebagai bentuk silaturahmi melalui kontak fisik antara satu dengan yang lain. Teriring permohonan maaf atas kesalahan masing-masing yang mungkin saja pernah diperbuat. Seperti Firman Allah Swt, "Jadilah engkau pema'af dan suruhlah orang mengerjakan yang ma'ruf serta berpalinglah dari pada orang-orang yang bodoh (QS. Al-A'raf, 7:199). Demikian Hadits Riwayat Bukhari, "Sesungguhnya Allah tidak menganiaya seseorang walaupun sebesar zarrah dan jika ada kebaikan sebesar zarrah, maka Allah akan melipat gandakan dan memberikan pahala yang besar di sisi-NYA."

Sosok pemimpin nomor wahid daerah ini dikenal amat dekat dengan masyarakat. Bahkan jauh sebelum Presiden Republik Indonesia (Ir. Joko Widodo) memimpin negeri ini. H. M. Nurdin Abdullah sudah mengaplikasikan sejak 2008, program yang kini disebut blusukan bagi Jokowi. Di kesempatan lain, dirinya juga seringkali menerima wargaNA dengan berbagai keluh kesah serta masukan-masukan dalam rangka bersama-sama memajukan Kabupaten Bantaeng.

Hingga jama'ah terakhir, Nurdin Abdullah menyodorkan tanganNA guna bersalaman. Dari Pantai Seruni Bantaeng lalu bergerak menuju Rumah Jabatan Bupati Bantaeng yang berjarak sekitar 1 Km. Bersama rombongan berjalan kaki dan kembali meladeni ajakan warga bersalaman hingga foto bersama.

Baik Jokowi maupun Nurdin Abdullah, kedua pemimpin ini merupakan sosok yang dirindukan rakyat. Betapa tidak, ratusan tahun sejak Indonesia Merdeka, tidak banyak bisa menyamai karakter kepemimpinan mereka dan para pemimpin-pemimpin lainnya. Besar harapan bagi ke depan semakin banyak lahir sosok pemimpin yang diidolakan rakyat. (AMBAE)

salam #AMBAE

icon-browser-action.png

Share

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline