Seorang vlogger yang memiliki banyak subscriber tak bisa asal memproduksi konten video. Lebih dari itu, banyak hal yang harus dilakukan agar video yang dimiliki viral dan disubscribe oleh banyak orang.
Konten video saat ini memang menjadi mata pencaharian baru. Hadirnya YouTube, para pembuat video bisa memproduksi konten mereka sendiri dan disebarkan di akun milik mereka sendiri.
Para pembuat video tersebut sekarang ini dikenal dengan nama vlogger.Para vlogger, dengan konten video mereka, bisa meraup untung dari iklan yang tayang di akun mereka. Namun untuk memunculkan iklan pada akun mereka dan meraup untung itu tak sederhana. Ada syarat mutlak yang wajib dimiliki oleh vlogger, yaitu karyanya harus ditonton oleh banyak orang sehingga menjadi viral.
Youtube Lebih Dari TV
Saat ini, ungkapan terkenal "youtube lebih dari tv" agaknya memang benar. Kelebihan-kelebihan yang dimiliki youtube nyatanya menjadikan youtube lebih diminati oleh khalayak daripada televisi. Kelebihan seperti keluasan audiens, konten yang bebas dan akun pribadi yang dapat dibuat secara mudah.
Selain itu, fitur-fitur yang disediakan seperti like, downloaddan watch latermembuat khalayak bisa memilih apa yang dibutuhkan dari youtube.Kelebihan-kelebihan inilah yang menyebabkan khalayak memilih menggunakan youtubedaripada televisi.
Tak hanya itu, semakin banyak sebuah akun youtube memiliki jumlah viewersdan subscribersmaka pemilik akun tersebut akan dibayar oleh pihak youtube. Hal inilah yang dijadikan lahan bisnis oleh para pengguna youtube saat ini. Para pengguna youtube akhirnya berlomba-lomba membuat konten yang menarik agar memiliki viewersdan subscribersyang banyak dan memiliki pendapatan dari youtube.
Akun Youtube yang Viral
Akun-akun youtube yang mempunyai viewersdan subscribersdengan jumlah besar tentunya memiliki konten yang baik dan berguna bagi para pengguna youtube. Tak hanya sekedar unik atau lucu sehingga banyak ditonton oleh banyak orang. Akun youtube yang viral juga harus memiliki manfaat dan easy consumingbagi para penggunanya.
Jason R.Rich dalam tulisannya yang berjudul "Want to Make a Successful YouTube Video? Read This." menjabarkan poin-poin tentang bagaimana sebuah akun youtube dapat menjadi viral. Poin-poin ini juga dilakukan oleh salah satu akun youtube milik sebuah blog Female Daily.
Female Daily awalnya adalah sebuah laman yang kontennya berisikan mengenai skincare dan dunia wanita. Female Daily juga memiliki akun youtube yang berisikan bermacam-macam konten yang juga dibahas pada blog yang bisa diakses melalui FemaleDailyNetwork. Akun FemaleDailyNetwork yang memiliki 231.000 ribu subscribersini memiliki playlist yang berjudul Skincare 101. Playlist ini menjadi playlistutama dan paling banyak memiliki viewers.Berikut adalah beberapa poin dari Jason R.Rich yang dimiliki oleh playlistSkincare 101 yang menjadikan video dalam playlistini viral.