Lihat ke Halaman Asli

Amanda Putri

Mahasiswa

Perubahan pada MudaBerdaya? Apa Saja?

Diperbarui: 27 April 2023   12:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perubahan bisa terjadi pada hal apa saja. Begitu juga dengan ST22 Youth Empowerment, sebuah perusahaan yang bergerak dalam pemberdayaan kreativitas anak muda di Indonesia tersebut melakukan perubahan brand (rebranding) pada awal tahun 2023. Dari ST22 Youth Empowerment menjadi MudaBerdaya. Hal itu dilakukan tentunya untuk memperkuat identitas brand di khalayak, baik bagi individu maupun perusahaan, bahwa MudaBerdaya adalah lembaga berbasis anak muda yang dapat membantu kebutuhan marketing dan brand activity perusahaan melalui kreativitas anak muda.

MudaBerdaya sendiri menjadi pusat atau center anak muda pertama di Indonesia. Perusahaan ini mampu menggerakkan dan memberdayakan kreativitas anak muda di Indonesia secara massal. Selain itu, MudaBerdaya dapat membantu berbagai brand maupun perusahaan dalam memenuhi tujuan atau objektif bisnis brand dengan menggunakan dan memberdayakan anak muda.

Rebranding ini terjadi dengan tujuan untuk meningkatkan brand perception bahwa PT. Mitra Kreasi Muda Berdaya adalah perusahaan yang berbasis anak muda, memudahkan masyarakat maupun perusahaan mengingat brand name dari perusahaan, nama MudaBerdaya juga mewakili keseluruhan aktivitas, layanan maupun "roh" dari perusahaan PT. Mitra Kreasi Muda Berdaya. Tujuan lainnya yaitu untuk menginformasikan bahwa PT. Mitra Kreasi Muda Berdaya dapat menggerakkan massa anak muda dalam jumlah yang besar atau massive. Dan sejalan dengan visi misi dari perusahaan PT. Mitra Kreasi Muda Berdaya.

MudaBerdaya memiliki berbagai program, salah satunya marketing sebuah brand melalui Stroopers Community. Nantinya setiap orang yang bergabung menjadi Stroopers Community akan melakukan review sebuah produk yang bekerja sama dengan PT. Mitra Kreasi Muda Berdaya. Dari program tersebut tentu bermanfaat bagi pihak perusahaan karena dapat meningkatkan branding produk yang direview serta bermanfaat bagi Stroopers Community karena menambah pengalaman dan meningkatkan kreativitas dalam hal marketing.

Tidak hanya perubahan pada nama, MudaBerdaya pun merubah logo perusahaan di seluruh social media dan website yang dimilikinya. Walaupun rebranding ini dilakukan, tentu tidak akan merubah nilai dasar dan tujuan serta visi dan misi dari perusahaan ini sendiri. Informasi lebih lanjut mengenai MudaBerdaya by ST22 Youth Empowerment dapat diakses melalui tautan berikut www.mudaberdaya.id

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline