Lihat ke Halaman Asli

Amanda Dwi Anggraeni

Menulis karena mau dan tahu

Peranan Media Politik pada Laga Pemilu 2024

Diperbarui: 30 Oktober 2023   21:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pngtree

Demokrasi adalah bentuk pemerintahan di mana semua warga negaranya memiliki hak yang sama untuk pengambilan keputusan yang dapat mengubah hidup mereka. Demokrasi mengizinkan warga negara ikut serta ,baik secara langsung atau melalui perwakilan,dalam perumusan, pengembangan, dan pembuatan hukum. Itulah arti dari demokrasi dimana Indonesia adalah negara yang menganut sistem demokrasi. Hal tersebut berarti masyarakat memiliki kebebasan bersuara, berekspresi, di negerinya sendiri hal ini juga berlaku bagimedia massa. 

  Pada musim pemilu saat ini media berperan besar dalam penyampaian informasi , salah satunya informasi perpolitikan . Dalam hal ini media memiliki keleluasaan atau tanpa tekanan dari pihak manapun dalam menjalankan perannya. 

Metro TV

Jelang laga pemilu 2024 , media mulai gencar memberitakan situasi politik di Indonesia calon presiden yang diusung adalah Ganjar-Mahfud, Anis-Imin, dan prabowo-gibran. 

Media selalu berperan dalam menyampaikan informasi juga menjadi perantara penyampaian pesan dari pemerintah kepada masyarakat juga sebaliknya. Dalam hal ini diharapkan masyarakat menerima informasi politik untuk dapat ikut serta menjadi bagian dalam negara demokrasi yang dijembatani oleh politik melalui pemiliha  umum, hal ini juga menambah wawasan masyarakat dalam melek politik dan diharapkan untuk ikut dalam kegiatan politik. 

Selain itu Media juga berperan dalam Mengarahkan perhatian masyarakat pada isu-isu tertentu dalam agenda media massa. Media massa mempunyai kekuatan untuk mempengaruhi agenda media terhadap agenda publik. Kecenderungan jurnalisme menjadi alat propaganda, terutama pada musim pemilu, disebabkan oleh terkonsentrasinya kepemilikan media di tangan sekelompok elit kekuatan ekonomi, yang sangat bergantung pada keselamatan bisnis para konglomerat tersebut. Suatu kekuatan politik yang sedang berkuasa atau akan berkuasa. Selama pemilu, media berita harus menyediakan fakta dan informasi independen tentang peristiwa dan isu untuk memberikan referensi bagi pengambilan keputusan publik. Tujuan terpenting media massa adalah menyediakan informasi yang dibutuhkan warga negara. Oleh karena itu, sangat penting bagi media untuk independen dari otoritas politik, otoritas sosial atau bisnis, dan bebas dari bias pribadi.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline