Lihat ke Halaman Asli

Gempa Cilacap 14 Juli 2012 01.12

Diperbarui: 25 Juni 2015   02:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya baru saja merasakan gempa di cilacap. Gempa berkekuatan kurang lebih 5 SR itu sangat mengejutkan saya yang sedang nonton tv. tiba2 goyangan gempa begitu terasa dan membuat saya panik apalagi rumah saya dekat dengan laut sehingga seketika itu saya keluar rumah. Lalu ambil batu dan saya pukulkan ke tiang listrik. seketika itu juga satpam perumahan yang sedang ronda langsnung mengikuti saya memukul tiang listrik pake batu. Saya tunggu tetangga gak ada yang keluar, mereka sudah jauh terlelap dalam mimpi. lalu saya telpon BMKG untuk memastikan di mana pusat gempa, namun telepon di BMKG sibuk.

setelah itu saya langsung masuk ke rumah lagi dan mencoba mencari berita di tv, tapi saya tunggu beberapa menit tak ada alarm tanda bahaya.

Pengalaman tahun lalu saya sempat mengungsi ketika TV One menayangkan alarm tanda gempa diprediksi menimbulkan tsunami.

akhirnya saya hidupkan laptop dan mencari di google apakah bmkg sudah merilisnya, ternyata belum. dan akhirnya saya temukan slah satu gambar yang memprediksikan akan adanya gempa di samudra hindia dalam 2 hari ke depan setelah tanggal 12 Juli 2012. Berikut adalah link sumber gambarnya.

Menurut data BMKG , gempa itu berkekuatan 5,1 Skala Richter (SR), berlokasi di 8,37 lintang selatan dan 109,02 bujur timur atau 102 kilometer barat daya Kebumen atau 103 kilometer tenggara Cilacap dengan kedalaman 10 kilometer.

Dan sampai tulisan ini saya tulis alhamdulillah tidak terjadi sesuatu yang membahayakan. semoga memang tidak ada. Wallahu a'lam.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline