Lihat ke Halaman Asli

Alvincent Steven

Pelajar_10 IPS_SDH

Bagaimana Penyimpangan Sosial Dapat Muncul di Sekitar Kita?

Diperbarui: 3 Maret 2023   17:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Penyimpangan sosial, hal yang tidak diinginkan terjadi, namun keberadaannya sangat sulit untuk dihilangkan. Penyimpangan sosial cenderung memberikan dampak buruk, baik bagi pelaku maupun sekitarnya.

Berbagai cara telah dilakukan untuk mencegah terjadinya penyimpangan sosial lebih banyak lagi. Sayangnya, tidak semuanya berhasil dan tetap saja banyak terjadi penyimpangan sosial.

Penyimpangan sosial sendiri sangat mudah untuk kita temukan dalam kehidupan sehari-hari. Namun kita harus tetap menjaga diri kita agar tidak terpengaruh hal-hal buruk.

Apa itu penyimpangan sosial?

Secara garis besar dapat kita katakan penyimpangan sosial merupakan suatu perliaku yang tidak sesuai dengan aturan atau norma yang ada dimasyarakat. Jadi suatu perliaku/tindakan dapat dikatakan menimpang jika tidak sesuai dengan aturan atau norma yang berlaku.

Baik berbagai tindakan yang melanggar hukum/aturan yang ada secara tertulis, atau berbagai perilaku yang tidak sesuai dengan norma/pola pikir/aturan perilaku dalam kehidupan sosial masyarakat yang biasanya merupakan suatu aturan yang tidak tertulis

Lalu, apa saja yang menyebabkan penyimpangan sosial?

Penyimpangan sosial dapat terjadi akibat berbagai hal, seperti muncul dari pemikiran pribadi, dimana tidak jarang ada pemikiran dari diri kita sendiri yang melanggar hukum atau norma. Seperti ketika rasa malas muncul dan membuat kita jadi tidak ingin mengerjakan pekerjaan kita.

Bisa juga akibat dari pergaulan yang kurang baik, sebagai contoh, jika kita berteman dengan orang yang suka berata kasar, pasti cepat atau lambat kita akan mulai berkata kasar. Begitu juga jika kita berteman dengan pemalas, pembuat onar, atau orang yang menggunakan obat-obatan terlarang. Sebenarnya jika kita cukup kuat untuk bertahan dalam kondisi pertemanan seperti itu, kita belum tentu akan ikut menyimpang, tapi akan lebih baik jika kita menghindarinya

Penyimpangan sosial juga dapat timbul dari adanya struktur sosial, seperti ketika seseorang ingin menaikkan tingkatnya dalam struktur sosial, ada kemungkinan orang ini akan menggunakan cara yang salah untuk meraih tujuannya ini

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline