Lihat ke Halaman Asli

KKN MIT 16 POSKO 69

TIM KKN MIT 16 UIN WALISONGO

Dengan Memanfaatkan Barang Bekas, Tim KKN UIN Walisongo Mengubah Galon Bekas Menjadi Pot Bunga

Diperbarui: 18 Agustus 2023   10:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Melihat banyaknya permasalahan lingkungan yang semakin memburuk, Tim KKN MIT 16 Posko 69 Desa Gubugsari berhasil mengubah galon bekas yang sudah tidak terpakai menjadi pot bunga yang indah. Kegiatan mendaur ulang ini dilakukan untuk mengurangi sampah yang sudah tidak terpakai, dan menjadi solusi yang terbaik dalam mengatasi masalah sampah di lingkungan Desa Gubugsari, Kec. Pegandong, Kab. Kendal. Galon bekas ini dikumpulkan dari warga yang sudah tidak digunakan lagi dan ditambah dari galon bekas dari tim KKN sendiri. Setelah mengumpulkan galon cukup banyak, kami bersama-sama membuat pot bunga ini, dimulai dari tahap pemotongan, lalu pemberian warna dasar, hingga tahap finishing.

Kepala Desa Gubugsari, Ibu Hj. Nur Azizah, S.E. sangat mendukung program ini, karena sebagai upaya dalam kepedulian terhadap kebersihan lingkungan yang ada di Desa Gubugsari. Pot bunga ini diletakkan di Balai Desa Gubugsari dan di Taman Ceria Desa Gubugsari. Diharapkan dengan adanya kegiatan daur ulang ini akan menjadikan motivasi bagi kita semua dan masyarakat Desa Gubugsari untuk selalu bijak dalam mengolah sampah.

dokpri




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline