Lihat ke Halaman Asli

Taufik Al Mubarak

TERVERIFIKASI

Tukang Nongkrong

Kompasiana Nangkring di Aceh, Siapa Takut?

Diperbarui: 26 Juni 2015   16:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Media. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

Sudah lama saya mau menulis soal tema ini. Namun, baru sekarang jari saya bisa diajak kompromi. Saya dan juga kompasianers Aceh lainnya, pasti memiliki keinginan untuk memancing Kompasiana nangkring di Aceh, seperti yang sering dilakukan di daerah-daerah lain. Bukan apa-apa, letak Aceh yang jauh dari Ibukota, banyak kegiatan Kompasiana seperti MODIS, Blogshop, atau bedah buku, dan acara gathering lainnya, tak bisa diikuti Kompasianers dari Aceh.

Saya percaya, suatu saat nanti Kompasiana pasti nangkring di Aceh. Keyakinan itu pula yang membuat saya selalu mempromosi Kompasiana kepada para Blogger Aceh. Alasannya cukup sederhana: semakin banyak Blogger Aceh bergabung di Kompasiana, semakin besar peluang Kompasiana menggelar acara di Aceh. Selain itu, melalui Kompasiana, Blogger Aceh bisa mempromosikan kearifan lokal Aceh serta mengkampanyekan pencitraan Aceh kepada Kompasianers lainnya.

Soal letak Aceh yang jauh, tentu bukan kendala. Karena, Kompasiana memiliki ‘saudara’ dunia maya di Aceh yang selalu setiap melabuhkan nama dan tulisannya di Kompasiana. Tak ada salahnya jika 'saudara' itu dikunjungi untuk mempererat tali silaturahmi.

Atas dasar itu pula, saya memberanikan diri berbicara (via chatting di facebook) dengan para Admin Kompasiana seperti Kang Pepih Nugraha dan Mas Iskandar Zulkarnaen soal kemungkinan Kompasiana nangkring di Aceh. Di luar dugaan, tanggapan kedua orang ini membuat saya bahagia. Mereka menjanjikan bahwa Kompasiana bakal menggelar acara di Aceh seperti Kompasiana blogshop.

Menurut Kang Pepih, pihaknya di Kompasiana sama sekali tidak keberatan untuk hadir di Aceh. Malah, Kang Pepih memberi jaminan mengenai soal biaya yang sepenuhnya akan ditanggung pihak Kompasiana (Jadi Kompasianaers Aceh seperti dimanjakan). Namun, kata Kang Pepih, syaratnya jumlah Kompasianers harus mencapai seratus orang. Sejak itu, saya sering berdiskusi dengan kawan-kawan blogger Aceh untuk bergabung di Kompasiana. Respon mereka sangat luar biasa. Hingga kini sudah banyak Blogger dan juga penulis Aceh bergabung di Kompasiana. Namun, saya tidak tahu apakah jumlah Kompasianers dari Aceh sudah mencapai angka 100 orang?

Karena itu, melalui posting ini, saya berharap kepada Kompasianers dari Aceh untuk memberi komentar di posting ini sebagai bentuk absensi atau pendataan secara online jumlah Kompasianers dari Aceh. Dengan demikian, pihak Admin Kompasiana yakin jika Aceh serius dan siap menerima kehadiran Kompasiana.

Semakin banyak Kompasianers yang mendaftarkan diri, semakin cepat Kompasiana nangkring di Aceh. Selain itu sebagai ajang silaturahmi sesama Kompasianers dari Aceh. Saya tunggu kabar dari kawan-kawan. Good Luck!

-------note ini diposting juga di Blog Aceh Pungo

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline