Lihat ke Halaman Asli

Kingston Hadirkan Performa Baru dengan NV3, SSD NVMe yang Ramah Kantong

Diperbarui: 26 September 2024   11:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Kingston Technology

Kingston Technology, perusahaan terkemuka dalam produk memori dan solusi teknologi, hari ini mengumumkan peluncuran SSD NV3 PCIe 4.0 NVMe untuk pengguna yang mencari kinerja NVMe PCIe 4x4 berkapasitas tinggi dalam desain yang ringkas.

SSD Kingston NV3 PCIe 4.0 NVMe merupakan solusi penyimpanan terbaru dengan kekuatan yang didukung oleh NVMe Gen 4x4 controller. Kingston NV3 menghadirkan kecepatan baca/tulis hingga 6.000/5.000MB/s1, memastikan sistem yang lebih cepat mampu menangani berbagai beban kerja, mulai dari mengedit hingga bermain game. Drive ini meningkatkan kinerja sistem dan menawarkan nilai terbaik. 

Dengan desain M.2 2280 (22x80mm) yang ramping, kita dapat menambah kapasitas penyimpanan hingga 4TB sambil menghemat ruang untuk komponen lainnya. NV3 merupakan solusi penyimpanan hemat biaya yang ideal bagi content creator dan gamer yang ingin mempercepat kinerja PC mereka.

"Kami sangat antusias untuk meningkatkan pengalaman pengguna dengan produk generasi terbaru, NV3," kata Kingston. "Baik untuk meningkatkan pengalaman kerja dari rumah atau membangun PC gaming baru, NV3 dirancang untuk menawarkan kecepatan dan keandalan dengan harga yang terjangkau."

Tersedia dengan kapasitas mulai dari 500 GB -- 4 TB, NV3 akan memberikan ruang penyimpanan yang pengguna butuhkan untuk aplikasi, dokumen, foto, video, game, dan masih banyak lagi. NV3 juga akan menyertakan perangkat lunak Acronis True Image for Kingston gratis selama 1 tahun, bersama dengan aplikasi Kingston SSD Manager, yang memungkinkan pengguna memantau kesehatan drive dan penggunaan disk, memperbarui firmware drive, dan menghapus data dengan aman.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline