Lihat ke Halaman Asli

Ali Musri Syam

Belajar Menulis

Puisi: Pada Hari Pemilu

Diperbarui: 2 Maret 2024   21:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi Pada Hari Pemilu/ Dokpri @ams99 by. TextArt

Pada Hari Pemilu

Pada hari itu
Aku dan kawan-kawanku
Kompak dan bergegas maju
Ke sebuah tempat, terbuat dari tembok, bambu dan kayu

Pada hari rabu
Aku dan kawan-kawanku
Bersama-sama hendak menuju
Tempat yang katanya bagus
Membangun masa depan bersama tanpa ragu

Pada hari itu
Aku dan kawan-kawanku
Saling rahasia tentang apa yang hendak kita tusuk
Sebab pilihan adalah hak asasi tak perlu orang lain tahu

Pada hari rabu
Aku dan kawan-kawanku
Saling berbisik dengan ragu
Perihal orang-orang menerima fulus
Tentang ramai serangan fajar sebelum dan setelah subuh

Pada hari itu
Pada hari rabu
Pada hari pemilu

Balikpapan, 14 Februari 2024
Ali Musri Syam Puang Antong

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline