Puisi : Jarak
Kita hendak melipatnya
Agar kedua ujungnya menyatu
Kita ingin meringkasnya
Agar simpulnya segera berpadu
Dan angin mengirim hembusannya
Ketika waktu seolah berhenti
Dan hujan membawa serbuknya
Ketika kemarau kian merintih
Dan kita; tiba-tiba mematung
Ketika rindu kian mengapung
Balikpapan, 26 Juni 2022
Ali Musri Syam Puang Antong
Baca Juga.
Puisi Sebelumnya: Air Mata di Hari Raya
Puisi Pilihan: Sang Nakhoda Baru
Puisi Pilihan Lainnya: Pertemuan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H