Lihat ke Halaman Asli

Ali Musri Syam

Belajar Menulis

Siapakah Dirimu yang Hendak Kubawa Pulang

Diperbarui: 3 Desember 2020   18:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

via Kompas.com

*Puisi Sebelumnya: Desember Telah Menaja Dirinya 

Siapakah Dirimu yang Hendak Kubawa Pulang


Siapakah gerangan dirimu
Kuingat sebagai kawan; dulu
Perkenalan singkat kala itu

Siapakah dirimu
Mengikat kuat-kuat ingatanku
Tentang canda, tawa, riang, sedu, sedan, galau

Siapakah dirimu
Mengunci habis hasratku
Semua hal menjadi; tentangmu

Siapakah dirimu
Menjelma bayangan tubuh
Mengikutiku tak jemu

Tidak kah Kau tahu
Telah mengadar setumpuk kenangan kelam masa lalu dalam diriku
Falsafah cinta, ekuilibrium rindu

Masihkah dirimu menghayat penuh
Tentang hal usang itu
Tertusuk duri sembilu

Ataukah memang Aku masih terlalu asing bagimu
Hingga tak jua kau layarkan perahu
Menuju pelabuhan hatiku

Percayalah; akan ku bangun istana berkilau
Dengan gugusan mewah batu-batu
Kebun yang menghijau

Ku ajak Kau pulang kerumahku
Juga menjadi rumahmu
; Dan cinta kita akan berumah disitu

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline