Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering
pendidikan Islam merupakan proses yang mengarahkan menusia pada kehidupan yang lebih baik sehinga mengangkat derajat kemanusiaannya sesuai dengan kemampuan dasar (fitrah) dan kemampuan ajarnya. Hal ini didasarkan pada ayat Al Qur’an yang artinya : “ Allah akan menggangkat derajat orang-orang yang beriman dan orang-orang yang berilmu di atas beberapa derajat “. Dari formulasi hakikat pendidikan di atas, dapat dipahami bahwa proses pendidikan merupakan rangkaian usaha membimbing dan mengarahkan potensi hidup manusia . sedangkan potensi hidup manusia itu berupa kemampuan dasar (fitrah) dan kemampuan belajar yang memungkinkan terjadinya perubahan di dalam kehidupan pribadinya sebagai mahluk individu dan mahluk sosial serta dalam hubungannya dengan alam sekitar tempat ia hidup. Proses tersebut senantiasa dilandasi oleh nilai-nilai Islam yang melahirkan norma-norma dan ahlakul karimah untuk mempersiapkan kehidupan dunia dan akhirat yang hasanah. Yang jadi pertanyaan adalah pada era globalisasi seperti ini masih mampukah sebuah institusi pendidikan membentuk/mengarahkan anak didik sesuai dengan konsep dasar pendidikan ISlam tersebut...?