Lihat ke Halaman Asli

Ken A Rok

Apa yang anda pikirkan?

Geliat Ramadhan Wonojati

Diperbarui: 26 Maret 2024   10:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Linmas mengatur kelancaran lalu lintas (docpri)

Geliat Ramadhan Wonojati


Ramadhan adalah bulan kesembilan dalam kalender Hijriah. Dalam bulan ini di wajibkan bagi para kaum muslimin untuk mengerjakan puasa. Puasa sendiri merupakan salah satu rukun islam yang wajib ditunaikan bagi orang islam yang "mampu" menjalankannya. Puasa disyariatkan pada tahun kedua Hijriah, tepatnya pada hari Senin tanggal 10 Sya'ban pada satu setengah tahun setelah Rasulullah SAW dan umat Islam berhijrah dari Kota Mekah ke kota Madinah. Puasa diperintahkan oleh Allah kepada nabi Muhammad dan nabi-nabi terdahulu dengan syariat yang berbeda pula. Istilah puasa adalah menahan lapar, haus dan hal-hal yang membatalkan puasa dari subuh hingga maghrib.

Ramadhan 1445 hijriyah ini dijalankan oleh semua umat islam di dunia, Indonesia salah satu negara dengan penduduk islam terbesar di dunia menyambut dan menjadikan momen ini sangat spesial. Pemerintah bahkan memberikan dispensasi pengurangan jam aktivitas di siang hari bagi pegawai  swasta atau non swasta. Dengan harapan aktivitas tidak mengganggu ibadah puasanya. Momen spesial yang lain yaitu Banyak tradisi penyambutan akan bulan ini, dan sagat beragam dan berbeda tergantung dari daerah masing-masing.

Di daerah Jawa pada umumnya pasti akan ngeh dengan istilah "Megengan". Megengan adalah salah satu kegiatan selamatan di malam terakhir bulan sya'ban dengan membawa jenis makanan atau jajanan ke surau atau langar untuk dimakan atau dinikmati bersama-sama menjelang sholat Tarawih, sebagai bentuk tasyakur atas akan hadirnya bulan agung yaitu Ramadhan.

Wonojati adalah sebutan dusun yang terletak di kelurahan Pagentan Kecamatan Singosari Kabupaten Malang. Walau sekarang tidak popular dulu, namun Wonojati adalah sebutan khas yang melekat pada diri warga RW 05 dan RW 06 Kelurahan Pagentan. Wonojati yang dibelah Jalan nasional merupakan pusat pemerintahan kecamatan Singosari dan juga jalan utama yang digunakan lalu Lalang roda kehidupan warga singosari menuju ke pusat kota.

Apa kaitannya Ramadhan dengan Wonojati?

Dalam pemenuhan kebutuhan iftar atau berbuka aka pembatalan puasa yng sudah masuk waktunya, pemuda-pemudi dua kampung RW 05 dan RW 06 menyelenggarakan bazar setiap sorenya dengan sebutan "Pasar Ta'jil Wonojati". Ta'jil/Takjil adalah penyegeraan membatalkan puasa dengan makanan pembuka. Tahun ini adalah tahun kedua pelaksanaan kegiatan. Antusias Masyarakat  menyambut positif acara Wisata Kuliner ini. Pemerintah daerahpun mendukung dan memberikan ijin atas kegiatan tersebut.

Dibawah naungan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) kelurahan Pagentan dan digawangi muda-mudi berjalan sagat ramai dan tertib. Pasar ta'jil ini berderet memanjang memenuhi poros jalan wonojati. So Pasar Ta'jil Wonojati diisi pedagang dadakan atau pedagang yang biasa keliling bisa manggrok.

Berkaca pada kegiatan perdana tahun lalu hal serupa dilakukan namun dua sisi dipenuhi oleh para pedagang, tak ayal Ketika sotre menjelang maghrib, tumpah ruah pengunjung dan kendaraan yang memakai akses jalan tersebut berjubel dan terjadi kemacetan yang tak terelakkan. Atas saran dari Dinas Perhubungan dan Polsek Singosari agar lapak yang digunakan para pedagang satu sisi saja. Agar apa yang terjadi di tahun lalu tidak berulang pada kegiatan pasar takjil tahun ini.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline