"Berapa orang guru kita yang masih hidup?"
Diyakini kalimat pertanyaan di ataslah yang menjadi kunci kemajuan Jepang, yang dalam sekejap mata bisa merubah diri dari negara kalah perang menjadi negara industri yang sangat maju dan kaya. Guru adalah orang yang paling berjasa dan berpengaruh dalam menentukan kemajuan suatu bangsa, atau negara.
Itu juga lah barangkali yang ada dalam benak seorang menteri Nadiem Makarim, sehingga muncul lah gagasan gagasan beliau untuk merubah mindset orang banyak tentang guru, dan tentu saja merubah mindset para guru tentang diri mereka sendiri. Kata kata kunci seperti Guru Penggerak dan Merdeka Belajar dan Siswa Mandiri mewarnai seluruh percakapan yang berkaitan dengan pendidikan pada saat ini.
Sumber Photo : content.wisestep.com
Siswa Mandiri bahkan disempurnakan sendiri oleh Menteri Nadiem Makarim dengan kriteria Profil Pelajar Pancasila. Apa itu Profil Pelajar Pancasila berikut penjelasannya [i]. Nah, untuk menjadikan siswa mempunyai Profil Pelajar Pancasila lah maka dibutuhkan peranan guru yang berbeda atau lebih dari sebelum sebelumnya. Guru harus mempunyai kapabilitas sehingga dia benar benar menjadi penggerak.
Guru penggerak adalah guru yang paling tidak mempunyai 6 kriteria seperti diuraikan dibawah ini[ii] :
1. Mendorong Peningkatan Prestasi Akademik Murid
2. Mengajar dengan Kreatif
3. Mengembangkan Diri Secara Aktif
4. Mendorong Tumbuh Kembang Murid Secara Holistik
5. Menjadi Pelatih (Coach/Mentor) Bagi Guru Lain untuk Pembelajaran yang Berpusat Pada Murid