Lihat ke Halaman Asli

Alfira Fembriant

TERVERIFIKASI

Instagram : @Alfira_2808

Benar Kata Wali Band, Nenekku Pahlawanku

Diperbarui: 20 September 2020   15:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi gambar nenek dan cucu

Malam itu penulis putus cinta dengan kekasih hati. Penulis pun menangis tersedu-sedu dan orang tua pun tau sekaligus nenek juga tau. Ibu mencoba menenangkanku dengan berkata "Yang sabar nak, mungkin dia bukan jodoh kamu". Ayah pun mencoba menenangkan juga "Sudahlah jangan menangis, benar kata ibumu, dia bukan jodohmu". Namun penulis tetap saja menangis.

Gak lama kemudian malah nenek tertawa melihat penulis nangis. Beliau bilang "Payah, ditinggal satu cowok aja ditangisi berlebihan. Dia mantan pacarmu yang keberapa sih?" Penulis pun menjawab "Yang kedua nek"

Nenek menjawab lagi "Ahh payah, contoh nenek tuh.. dulu waktu masih muda mantan pacar nenek ada 7 (tujuh) dan nenek gak pernah nangis sama sekali. Ya sedih sih buang waktu, tapi kalaupun putus satu ya tumbuh seribu". Penulis pun mulai terdiam dalam tangisnya, beralih mikirin ucapan nenek barusan yang mengaku punya mantan 7 (tujuh), sedangkan penulis cuma punya mantan 2 (dua) saja.

Nenek melanjutkan kisahnya, bahwa dulu nenek semasa muda sangat cantik dan menjadi primadona. Hingga menjadi hal yang wajar jika nenek menjadi incaran kaum pria pada masanya. Mereka bahkan siap nunggu nenek putus dengan kekasihnya hingga berbulan-bulan dan bertahun-tahun. Namun apalah daya, penulis merasa tidak secantik nenek dimasa muda. 

Lantas nenek menepuk bahuku dan berkata "Buktikan pada Nenek, bahwa kamu bisa dapatkan yang lebih baik dari dia, yang bisa nerima kamu apa adanya. Nenek beri waktu 1 bulan dan perkenalkan pada nenek cowok itu. Jika tidak, kamu bukan cucu nenek. Soalnya dalam garis keturunan nenek, gak ada kata galau karena cinta. Paham". Yang jelas kata-kata nenek ini memakai logat dan bahasa jawa, hanya penulis mengartikannya pada bahasa indonesia dan bahasa yang mudah dipahami kaulah muda.

Setelah nenek berkata tegas seperti itu, penulis pun langsung terdiam dan tidak menangis lagi. Penulis malah lebih memikirkan bahwa kok bisa ya nenek punya pacar sampai 7 orang. Dalam artian tiap putus cinta, bisa cepet move on dengan yang lain. Pada akhirnya penulis termotivasi dari situ, karena jika nenekku aja bisa, kenapa penulis tidak bisa?

Malam berganti pagi, penulis pun mulai memikirkan gimana caranya dapet cowok baru untuk buktikan pada nenek bahwa cucunya juga bukan cewek lemah akan cinta. 

Posisi masih belum move on dari mantan yang baru kemarin putus, dan penulis pun bingung harus memulai dari mana. Lantas penulis pun terfikirkan untuk mengganti status hubungan di social media, yang sebelumnya menjalin hubungan menjadi lajang. Dan  namanya masih muda, sedikit banyak pasti sering nulis status atau ngegalau mulu di sosmed. Hingga gak lama kemudian republik sosmed pun memahami dan menyadari bahwa penulis putus cinta. Barulah mulai banyak yang inbox menyapa, sok akrab, sok baik, sok perhatian, dsb.

Penulis pun masih bingung karena masih sukanya bengong sewajarnya kehilangan sosok yang sering kali nemenin keseharian bertahun-tahun di hari kemarin. Hari-hari pun penulis lewati dengan berjalan begitu saja tanpa arah dan tujuan, tanpa penyemangat juga. Yaaa sekitar satu mingguan lah masa-masa paling suram itu. Hingga pada akhirnya di minggu kedua usay putus, penulis mulai benar-benar serius ingin membuka hati pada hati yang baru. 

Entah dari mana jalurnya karena penulis lupa-lupa ingat sudah beberapa tahun lalu. Tapi yang pasti saat itu penulis dekat dengan 5 pria sekaligus dari berbagai profesi yang mulai mendekati. 

Setelah masa PDKT usay, memasuki minggu ketiga pasca putus, penulis mulai eliminasi dari 5 orang kandidat menjadi 2 orang. Alhasil di minggu yang ke-4, penulis pun memutuskan untuk menerima cinta salah satu dari 2 kandidat tadi.  Dan yeeeay.... tepat 1 bulan, penulis pun punya pacar baru dan siap diperkenalkan pada nenekku tersayang.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline