Setiap gerak gerik perilaku orang tua sangat berpengaruh kepada si anak tersebut. Dikarenakan orang tua adalah guru pertama bagi anak-anak dirumah lebih utamanya kepada seorang ibu yang disebut madrasatul ula yang artinya sekolah utama atau pendidikan utama, ibu sebagai pendidikan paling utama bagi anak- anaknya. Contohnya, ketika orang tua mengucapkan perkataan kasar dhadapan seorang anak, maka secara tidak langsung anak tersebut menangkap apa perkataan kasar yang keluar dari omongan orang tuanya tersebut. Dikarenakan daya tangkap dan daya ingatan seorang anak sangat kuat.
Oleh karena itu, sebagai orang tua yang menjadi tuntunan untuk anak-anaknya harus berhati-hati dalam berperilaku dalam hal, perbuatan atau sikap, dan perkataannya. Selain itu, sebagai orang tua mempunyai tugas kepada anak untuk membimbing atau mendidik anak dengan baik, agar anak kelak menjadi pribadi yang baik sesuai dengan harapan para orang tua.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H