"Lelo ledung" merupakan salah satu lagu yang dinyanyikan dalam video musik Wonderland Indonesia karya Alffy Rev yang sukses mengundang decak kagum. Lelo Ledung menjadi "perwakilan" lagu dalam budaya Jawa dari 9 lagu daerah lainnya yang diangkat dalam karya tersebut. Dalam Wonderland Indonesia, Lelo ledung dinyanyikan oleh seorang sinden Jawa kenamaan bernama Indah Rokhana. Ia digambarkan sebagai seorang ibu yang sedang menimang hendak menidurkan anak dalam gendongannya. Begitu lembutnya hingga sang anakpun tertidur dalam kehangatan pelukan sang ibu. Sebelumnya, mari saya sajikan lirik tembang Lelo Ledung berikut.
"Tak lelo lelo lelo ledung
(Kutimang timang...)
Cup menengo anakku cah bagus
(Diamlah anakku yang ganteng)
Anakku sing bagus rupane
(Anakku yang ganteng wajahnya)
Yen nangis ndang ilang baguse
(Kalau menangis hilanglah gantengnya)
Tak gadang iso urip mulyo