Lihat ke Halaman Asli

Alfiah

Mahasiswa Universitas Diponegoro

Pembuatan Spray Obat Nyamuk dari Tumbuhan Serai Wangi

Diperbarui: 9 Februari 2024   12:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

(Pemalang, 25/01/ 2024) -- Sebagian besar warga Desa Simpur mengeluh banyak nyamuk di lingkungan pemukiman warga. Ketersediaan tanaman serai di Desa Panjunan dapat dimanfaatkan untuk dijadikan produk yang memiliki nilai guna dalam bentuk spray anti nyamuk. Spray anti nyamuk dari ekstrak serai dapat membantu membasmi nyamuk dan memberikan aroma yang segar. Hal tersebut dikarenakan serai merupakan tanaman yang mengandung dua senyawa kimia penting geraniol dan sitronelal yang dapat berfungsi sebagai pengusir nyamuk. Spray ekstrak serai akan menghalau nyamuk dengan cara menutupi atau melindungi kulit dengan mengeluarkan aroma wangi yang dihindari nyamuk.

Salah satu mahasiswa KKN UNDIP TIM I 2024 bernama Alfiah dari jurusan S1 Teknik Kimia membuat program kerja keilmuan terkait sosialisasi pembuatan spray anti nyamuk dari bahan alami yaitu tanaman serai. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis (25/01/2024) di rumah warga desa simpur. Kegiatan sosialisasi diikuti oleh beberapa warga desa simpur. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan wawasan kepada seluruh warga desa simpur mengenai manfaat dari tanaman serai yang mampu dijadikan obat untuk membasmi nyamuk.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline