Lihat ke Halaman Asli

Alfi Zakiyah

Mahasiswa

Tantangan Menjadi Guru BK di Era Digital

Diperbarui: 5 Juni 2024   11:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber Gambar: Kompas.com

Pada saat ini, kita sudah berada di era digital. Dimana era ini berkaitan dengan kemajuan teknologi yang begitu pesat hingga semua kegiatan dan kebutuhan sehari-hari dilakukan dengan berbantuan digital. Dengan kemajuan yang serba digital hal ini juga memberikan berbagai dampak,  baik positif maupun negatif.


Jika kemajuan teknologi tersebut dikaitkan dengan dunia pendidikan maka kondisi tersebut memberikan tantangan tersendiri bagi guru BK. Dimana guru BK harus dapat mengikuti dan menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi, salah satunya yaitu perkembangan aplikasi yang banyak beredar dan tren di kalangan siswa. Oleh karena itu, dengan guru mengikuti perkembangan kemajuan tersebut, guru tidak akan banyak mengalami kendala pada saat menangani siswanya yang berhubungan dengan teknologi.


Selain guru harus dapat mengikuti perkembangan kemajuan yang terjadi di era digital ini guru juga dituntut untuk paham berkaitan dengan teknologi, misalnya saat membuat layanan Bimbingan dan Konseling berbasis digital yang menarik dan mudah diakses oleh siswa. Hal ini bertujuan agar siswa merasa senang, tertarik dan informasi yang disampaikan guru bisa dipahami dan diterima dengan mudah. Sehingga layanan BK tidak dianggap lagi sebagai layanan yang membosankan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline