Lihat ke Halaman Asli

faridh elkhansa

Mom Writer and MomPreneur

FORTASIMBA Pondok IMBI Kota Metro, Mahasantri Sebagai Regenerasi Da'iyah Muda Pembangun Peradaban

Diperbarui: 10 Agustus 2022   11:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen Pribadi

Metro (10/8) Pondok Pesantren Aisiyah Imadul Bilad (IMBI) Kota Metro membuka acara Forum Ta'aruf dan Orientasi Mahasantri Baru (FORTASIMBA) di aula serbaguna Pondok Pesantren. 

Acara ini bertujuan sebagai pengenalan Pondok Pesantren serta visi misi dan lingkungan pondok kepada mahasantri baru. 

Mahasantri baru yang terdiri dari mahasantri reguler dan takhasus ini diharapkan bisa dengan mudah beradaptasi dengan lingkungan Pondok Pesantren. 

Mahasantri Sebagai Regenerasi Da'iyah Muda Pembangun Peradaban

Tema ini diusung sebagai bentuk paralel dari nama pondok pesantren itu sendiri, al-imaadul bilad, tiangnya negara. 

Sebagaimana kita ketahui bahwa perempuan merupakan aset besar yang menjadi sebuah tonggak peradaban. Baiknya perempuan akan melahirkan generasi-generasi emas yang siap mengemban stakeholder kepemimpinan negeri. Maka tak heran jika dalam sebuah riwayat disebutkan jika ingin merusak generasi, rusaklah dulu ibunya. 

Dalam hal ini, mahasantri Imadul Bilad yang keseluruhannya adalah perempuan, akan ditempa dan dikukuhkan untuk menjadi generasi penerus para dai'yah muda yang dapat membangun peradaban secara masif, mengembalikan perempuan muslimah menjadi sebenar-benar muslimah yang menjaga izzahnya. 

Dokumen Pribadi

Adab Dulu Ilmu Kemudian

Pembukaan Acara FORTASIMBA ini dihadiri oleh Ustaz Agus Gunawan S.Pd mewakili Mudir dan Kepala Program Pondok Pesantren yang berhalangan hadir sekaligus mengisi materi pertama. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline