Lihat ke Halaman Asli

Alexandra DindaAdicitra

Pelajar/Mahasiswa

Menilik Interaksi

Diperbarui: 18 Januari 2023   14:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bila bukan untuk aku, hindariku dari patah hati itu. Penggalan lirik sederhana tetapi membekas, lantas apa sih makna sebenarnya dari lagu "Interaksi"?

"Manalah kutahu datang hari ini." Penggalan lirik lagu yang pasti sudah tidak asing dikalangan muda-mudi milenial dan gen Z. Siapa sih yang tidak tahu lagu ini? Lagu yang hampir dapat didengar di segala ruang public seperti di mall, cafe, restoran, dan tempat umum lainnya. Lagu yang dapat diketahui dengan mudah siapa yang menyanyikannya. Karena warna suara khasnya yang mudah dikenali dan membedakan dengan penyanyi lainnya dalam genrenya.

Ya, lagu berjudul "Interaksi" karya Tulus yang dirilis pada 3 Maret 2022 lantas menjadi booming (populer) dikalangan anak muda dan fans dari Tulus sendiri. Masuk ke dalam album "Manusia" yang dirilisnya pada 2022, Tulus meletakkan "Interaksi" di urutan ke empat setelah "Remedi". Album "Manusia" menjadi album ke lima yang dirilis olehnya setelah mengawali karirnya di industri musik Indonesia pada tahun 2011. Mengangkat genre pop dengan menyelipkan makna mendalam pada setiap lagunya membuat Tulus dapat mendaki tangga nada pada setiap lagu yang dirilisnya. Ia mampu membius pendengar karyanya untuk tak sekedar menenangkan diri dengan alunan nada tetapi juga mendapatkan kekuatan untuk terus melanjutkan perjalanan hidupnya.

Begitu pula dengan "Interaksi" yang tidak kalah hitsnya dari "Hati-Hati di Jalan" yang juga termasuk ke dalam album "Manusia". Dirasa lebih mengena dan related dengan situasi yang dirasakan oleh kalangan muda, membuat "Interaksi" banyak diputar dan dinyanyikan.

Lagu ini menyimpan kisah tentang seseorang yang telah jatuh cinta tetapi ia tidak ingin menaruh ekspetasi yang terlalu tinggi pada sang doi (dia orang istimewa). Karena takut akan ada kekecewaan yang muncul dari ekspetasi dan skenario yang dibuatnya itu. Hal tersebut dilantunkan pada lirik awal:

Manalah kutahu datang hari ini

Hari dimana ku melihat dia

Yang tak aku bidik yang tak aku cari

Duga benih patah hati lagi

Sang penyanyi menceritakan bahwa ada seseorang yang ketakutan akan patah hati ketika ia menyukai orang tersebut. Tetapi di sisi lain ia tidak bisa untuk mengelakkan kenyataan di hatinya bahwa ia telah jatuh suka dengan sang pujaan hati. Serta perasaannya yang tidak dapat dikendalikan olehnya karena datang tanpa direncanakan dan tanpa prediksi apapun. Namun ketakutannya yang mungkin disebabkan oleh trauma masa lalu juga tidak bisa dihilangkan begitu saja.

"Interaksi" juga menyampaikan tentang kebimbangan seseorang apakah bisa bersanding dengan si pujaan hati. Ia merasa bingung apakah si doi ini memang orang yang tepat atau hanya sekedar mampir membawa janji manis. Seseorang tersebut lebih memilih untuk menghindar dan melupakan perasaannya jika memang si doi tidak memiliki perasaan yang sama. Karena pada dasarnya, interaksi sendiri membutuhkan dua pihak yang saling memberikan hubungan timbal balik. Bukan hanya satu pihak saja yang memberikan hubungan tanpa adanya balasan yang sesuai.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline