Saya tipikal yang cukup risih ketika melihat mobil dalam keadaan kotor. Rasanya ingin segera membersihkannya. Akan tetapi saya kesulitan dalam mengalokasi waktu. Sebab rutinitas saya yang terlalu padat.
Dalam beberapa kesempatan terutama ketika akhir pekan, saya sering menyempatkan waktu untuk datang ke tempat cuci mobil. Tetapi selalu terjadi antrian sehingga memakan waktu yang lebih lama. Alhasil waktu saya di akhir pekan terbuang.
Berangkat dari sana saya melakukan penelusuran via mbah google. Masa sih, di zaman sekarang tidak ada layanan cuci mobil panggilan. Terus berselancar di dunia masa, saya menemukan beberapa layanan cuci mobil panggilan diantaranya ialah website bernama halo jasa.
Saya lihat dan pelajari website tersebut. Secara tampilan pun website ini tergolong user friendly dan informatif. Scrol ke bawah, saya juga melihat sejumlah testimoni dari mereka yang sudah menggunakan layanan ini. Mayoritas dari mereka memberikan feedback positif.
Saya terpikir untuk mencoba layanan cuci mobil di halo jasa. Saya pun mengdownload aplikasinya via smartphone yang berbasis android. Ukuran filenya tidak terlalu besar cuma 18 MB. Selesai mendownload saya lihat-lihat interface dari aplikasi halo jasa, secara tampilan menarik, unik dan mudah digunakan.
Singkat cerita akhir pekan tiba, saya memesan layanan cuci mobil dari halo jasa. Saat itu saya memilih paket roda 4 premium yang meliputi pencucian mobil yang meliputi bodi luar, interior, dasboard atau karpet dan semir ban.
Tak lama pasca memesan, petugas cuci mobil datang ke rumah saya yang terletak di daerah Menteng, Jakarta Pusat. Kesan pertama yang saya dapat dari petugas ialah ramah dan sopan. Petugas pun menyiapkan peralatan untuk mencuci mobil.
Saya pun mengamatinya dari teras rumah. Terlihat petugas layanan cuci mobil dari halo jasa melakukan pekerjaan dengan rapi dan mendetail. Setiap celah yang ada di mobil tak luput dari tangannya. Dengan melihat cara kerjanya saya sangat yakin bahwa halo jasa diisi oleh para mereka yang terampil dan pengalaman di bidangnya.
Pasca selesai cuci mobil, saya iseng untuk cek seberapa bersih sih mobil saya. Ternyata luar biasa bersih dan wangi. Kalo begini dipastikan saya bakal nyaman dan betah lama-lama mobil. Pengalaman pertama ini membuat saya semakin yakin untuk lebih sering menggunakan layanan cuci mobil dari halo jasa.
Sebab saya merasakan kelebihannya, seperti menghemat waktu lantaran petugas cuci mobil bisa dipanggil ke lokasi. Petugas yang terampil, rama dan sopan. Satu hal yang tak kalah penting ongkos cuci mobil yang kompetitif dari jasa serupa.
Selanjutnya saya juga akan mencoba layanan Halo Jasa lainnya. Seperti cleaning service. Terima kasih halo jasa telah mempermudah hidup saya.