Lihat ke Halaman Asli

Aleisyah diah

mahasiswi

PMM BHAKTIKU NEGERI : Edukasi Gizi Seimbang Dan Pencegahan Stunting Di Desa Kedawung

Diperbarui: 19 Agustus 2024   17:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

SDN 02 Kedawung 

Lumajang, 18 Juli 2024 - Mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Malang yang tergabung dalam kelompok 74 gelombang 9 Program Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Bhaktiku Negeri telah melaksanakan serangkaian kegiatan edukatif di Desa Krajan, Kecamatan Padang, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Program ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang gizi seimbang dan pencegahan stunting serta menanamkan nilai-nilai integritas melalui metode yang interaktif dan menyenangkan.

Penyuluhan Gizi Seimbang dan Pencegahan Stunting
Salah satu kegiatan utama yang dilakukan adalah penyuluhan mengenai gizi seimbang dan pencegahan stunting yang ditujukan kepada ibu-ibu Posyandu di Desa Krajan. Penyuluhan ini mencakup pentingnya pemberian ASI eksklusif, pola makan seimbang untuk ibu hamil dan menyusui, serta pentingnya pemantauan tumbuh kembang anak. 

Desa darungan 

Edukasi melalui Permainan Board Game PEGI
Selain penyuluhan, mahasiswa juga memperkenalkan permainan edukasi board game yang dinamakan PEGI (Penjaga Gizi dan Integritas). Permainan ini dirancang untuk siswa SDN 2 Kedawung, dengan tujuan meningkatkan pemahaman mereka tentang gizi seimbang dan pentingnya integritas melalui metode yang menyenangkan dan interaktif. Siswa-siswa kelas 4-5 diajak bermain dan belajar mengenai topik-topik penting sambil bersenang-senang.

Sdn 02 Kedawung

Lomba Poster dan Menghias Kelas
Sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi dan integritas, diadakan lomba poster dan menghias kelas bagi siswa SDN 2 Kedawung. Kegiatan ini diharapkan dapat memacu kreativitas siswa sekaligus memperkuat pemahaman mereka mengenai topik yang telah disampaikan dalam board game PEGI.

SDN 02 Kedawung

Pelatihan Pembuatan Tepung dari Tempe
Untuk masyarakat umum Desa Krajan, khususnya ibu-ibu PKK, mahasiswa memberikan pelatihan pembuatan tepung dari tempe sebagai alternatif pengganti tepung terigu. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi masyarakat sekaligus mendorong kemandirian pangan dan kreativitas kuliner lokal.

SDN 02 Kedawung

Melalui serangkaian kegiatan ini, kelompok 74 gelombang 9 PMM Bhaktiku Negeri berharap dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat Desa Krajan. Dengan pemahaman yang lebih baik tentang gizi dan integritas, diharapkan masyarakat dapat meningkatkan kualitas hidup mereka dan menciptakan generasi yang lebih sehat dan berintegritas.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline