Lihat ke Halaman Asli

Aldi Nur Sopian

Lulusan Public Relations

Review K-Drama My Demon Episode 7: Fitnah Mengerikan dan Drama Pernikahan Kontrak

Diperbarui: 16 Desember 2023   23:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Netflix: My Demon

Drama Pernikahan Kontrak Jeong Gu-won dan Do Do-hee

Netflix: My Demon

Sejak episode awal, kita melihat sang iblis Gu Won memiliki kepribadian yang angkuh serta sering meremehkan manusia. Do-hee juga demikian hanya tidak separah itu, dia memiliki kepribadian yang ketus, cuek, dingin sama seperti ibu angkatnya Nyonya Ju.

Penonton bisa merasakan drama yang terjadi diantara mereka berdua, seperti aksi penyelamatan terhadap Do-hee saat pertama kali yang dimana membuat kekuatan Gu Won berpindah. Lalu, ada drama pernikahan kontrak yang terikat oleh kepentingan yang berbeda. Gu Won ingin kekuatan itu kembali kepadanya sembari membantu Do-hee mengungkap dalang pembunuhan Nyonya Ju dan perebutan takhta secara kotor di Mirae Group.

Seringkali Do-hee luluh ketika Gu-won kembali menyelamatkannay dari bahaya berkali-kali. Namun, Do-hee menganggap hal itu biasa dan tidak memuji Gu-won, membuat Gu-won kembali kesal dan memicu perdebatan.

Namun, di episode 7 kali ini, tampaknya Gu Won mulai merasakan perasaan yang tak dimiliki sebelumnya. Ia memiliki perasaan kuat kepada Do-hee seperti layaknya manusia biasa yang sedang kasmaran. Apakah dia akan benar-benar jadi manusia di episode mendatang?

Sama seperti Gu Won, Do-hee setelah menikah dengannya, dia semakin memiliki rasa peduli dan perhatian yang sebelumnya penonton belum pernah lihat. Tapi seperti biasa, dia memiliki gengsi yang kuat sehingga perasaan tersebut ditampakan ketika dia sedang sendiri saja. Tetap saja penonton tidak bisa bohong terhadap perlakuan Do-hee yang seperti itu, sepertinya di episode mendatang Do-hee akan lebih frontal untuk mencari perhatian Gu-won.

Perang Bisnis Mirae Group Antara Suk-min dan Do-Hee

Netflix: My Demon

Kedekatan Do-hee dan Nyonya Ju di Mirae Group membuat keluarga (keturunannya) cemburu total. Penonton pasti tau, bagaimana masa lalu Noh Suk-min anak pertama dari Nyonya Ju yang bermasalah dan sering mabuk saat masih muda. Jelas, Nyonya ju tidak mengharapkan melahirkan anak seperti itu. Dia menemukan Do-hee dan mengangkatnya sebagai direktur Mirae F&B.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline