Kau bilang tadi pagi bahwa kita hanya dapat menerima pengampunan apabila kita dapat mengampuni diri kita sendiri - Bob Beldon
Hallo semua, sudah sekian lama saya tidak membahas terkait buku novel, maka kali ini aku akan membahas novel 44 Cranberry Point karya Debbie Macomber yang diterbitkan oleh VioletBook pada tahun 2011, Novel ini walaupun memiliki 429 halaman bukan berarti banyak, karena ukuran novel ini cukup dimasukkan ke kantong/saku celana. Setting tempat dari Novel ini adalah Port Orchard, Washinton. Hal menariknya dari Novel ini adalah masing-masing tokoh dalam novel ini memberikan peran besar dalam pembentukan cerita.
Novel ini menceritakan hubungan antar keluarga dan tetangga dari suatu tempat fiktif yang dinamakan Cedar Cove. Kisah ini memiliki konflik utama mengenai kematian dari orang asing di peninapan Thyme & Tide Bed and Breakfest milik Bob Beldon dan Peggy. Pada akhirnya diketahui bahwa orang yang meninggal itu bernama Maxwell Rusell yang merupakan kawan lama dari Bob Beldon ketika masih jadi Tentara dalam Perang Vietnam.
Kisah keluarga yang lain berkutat tentang kisah hubungan Cecilia Randall dan Ian yang merupakan seseorang dari Angkatan Laut. Kisah hubungan mereka rumit dikarenakan Ian masih belum ingin memiliki anak, sedangkan Cecilia Randall sangat ingin untuk memiliki bayi.
Kali ini merupakan kisah dari Kehidupan Maryellen Sherman dan Jon Bowman (Seniman lukis) yang segera menempati rumah baru mereka dan terlepas dari mertua serta melanjutkan ke jenjang yang lebih serius yaitu pernikahan, walaupun sebenarnaya Marryellen pernah melaksanakan pernikahan yang mengecewakan dengan orang lain serta takut untuk jatuh cinta lagi, Banyak problem yang datang dari kehidupan mereka berdua, terutama perihal kaitannya dengan orang tua dari Jon Bowman.
Cherllote Jefferson memiliki soerang Putri bernama Olivia (seorang hakim pengadilan) namun walaupun memiliki anak yang taat terhadap hukum, Ibunya diadili di Pengadilan karena melakukan aksi-aksi agar didengarnya tuntutan untuk dibuatnya Klinik di Cedar Cove. dan Ben Rhodes sangat mendukung upaya yang dilakukan oleh Cherllote Jefferson, dan menaruh perhatian kepadanya.
Adapula Grace Sherman yang merupakan seorang penjaga perpustakaan dan juga komunitas penampungan hewan di Cedar Cove. Grace Sherman telah lama ditinggalkan oleh suaminya yang telah lama meninggal akibat bunuh diri setelah diberitakan hilang.
Grace sendiri pernah merasakan dikhianati sama Will yang akhirnya diketahui ia telah memiliki istri, dan dirayu oleh lelaki tersebut bahwa dia akan meninggalkan istrinya demi Grace. Namun lelaki itu berbohong kepada Grace. Disisi lain pada saat yang sama Grace mensia-siakan Cliff orang yang tulus kepadanya dan lebih memilih Will. Kisah ini menjadi suatu drama yang rumit namun menyenangkan untuk dibaca. Dalam kesendirian Grace, ia memelihara Anjing Buttercup (retriever coklat-keemasan)
Selingan dari alur besar kisah ini adalah Festival Anjing dan Pria Lajang. Konsepnya adalah melakukan semacam festival penggalangan dana, nantinya seorang pria lajang di sandingkan dengan anjing yang sesuai sehingga para penonton dapat memberikan penawaran ke Pria dan Anjing tersebut, mereka yang memberikan penawaran tertinggi akan mendapatkan kencan dengan pria lajang atau hanya mendapatkan anjing tersebut, atau dapat memilih keduanya.
Kisahnya terus berlanjut dengan kedinamikaan yang telah digambarkan diatas. Setiap lembar dari buku ini menambahkan kedinamisan dari hubungan keluarga, hubungan antar keluarga, kisah personal seseorang dengan tetangga lain, seakan dunia benar-benar telah sempit. Hingga pada akhirnya kita dapat mulai memahami bahwa kehidupan berkeluarga itu tidak semudah seperti yang kita pikirkan, banyak hal yang diluar dugaan dan ekspektasi kita.
Buku ini menggambarkan secara menarik tentang makna kekeluargaan, hubungan antar keluarga, tetangga, serta konflik-konflik internal yang sering terjadi namun jarang terlihat oleh orang kebanyakan.