Lihat ke Halaman Asli

Vio Aldianita

Mahasiswa

Alasan Pentingnya Orang Tua Harus Mengikuti Pendidikan Parenting

Diperbarui: 24 November 2019   21:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Menjadi orang tua yang baik bagi anak adalah impian semua orang tua di dunia ini. Begitupun dalam mempersiapkan pendidikan anak harus dilakukan dengan serius dan penuh perencanaan yang sangat matang. Di sebagian besar waktu dalam hidup, kita tidak akan berani melakukan sesuatu yang besar atau penting tanpa persiapan. Kita akan meminta saran, belajar dan menemukan strategi untuk performa yang lebih baik, dan berlatih. Untuk mencapai tujuan yang kita inginkan.

Namun untuk beberapa alasan, kita sebagai orang tua terkadang sering merasa ragu untuk mengambil pendekatan yang sama dalam hal parenting. Hal ini disebabkan karena ketika sudah mempunyai anak sifat alami orang tua akan muncul dengan sendirinya. Sehingga alas an itulah yang mengakibatkan kita calon orang tua anak terkadang enggan mengikuti pendidikan parenting untuk mempersiapkan diri menjadi orang tua yang baik bagi anak. Nah berikut ini saya akan uraikan alas an pentingnya calon orang tua mengikuti pendidikan parenting :

1. Orang Tua Mampu Mengerti Pemahaman Parenting

Kebanyakan orang tua agak ketakutan saat menyambut anak pertama mereka lahir ke dunia. Ketakutan orang tua ketika menyambut pertama kali saat anak mereka lahir biasanya ketakutan merawat anak untuk menggantikan popok anak, mandiin anak yang masih bayi, maupun menyuapi makanan anak. Tetapi seiiring anak bertambah besar tentunya tantangan untuk orang tua bertambah yaitu mempersiapkan anak untuk belajar bersosialisasi di lingkungannya, sekolah dan bermain di lingkungan masyarakat.

Oleh karena itu pendidikan parenting dapat membantu orang tua belajar lebih banyak tentang apa yang akan terjadi atau tantangan yang sedang terjadi dan mempersiapkan diri untuk setiap tahap perkembangan anak. Agar kedepannya saat anak lahir orang tua siap dan mengerti apa yang harus dilakukannya.

2. Mempelajari Cara Yang Efektif Mendidik Anak Sesuai Dengan Perkembangan Anak

Anak ketika lahir tentunya mengalami perkembangan yang sangat pesat dari anak masih bayi menjadi balita hingga anak remaja dan dewasa. Tentunya orang tua memiliki peran penting dalam mendidik anak yang efektif sesuai dengan umur anak. Terkadang kebanyakan orang tua kurang tau mengenai cara memberikan pendidikan yang efektif bagi anak. Oleh sebab itu manfaat pendidikan parenting bagi orang tua yaitu orang tua dapat mempersiapkan pendidikan yang terbaik bagi anak sesuai dengan perkembangannya. Selain itu pendidikan parenting juga bermanfaat bagi orang tua saat memberi nasehat tentang pertanyaan yang harus Anda tanyakan kepada anak, berbagi strategi tentang bagaimana cara terlibat yang efektif dengan pelajaran anak-anak.

3. Menemukan Cara Yang Cocok Dalam Mendidik Anak

Sebagai orang tua, mungkin telah dengan cepat belajar bahwa pola asuh juga berarti menyesuaikan antara disiplin, pujian dan strategi pengasuhan anak terhadap kebutuhan individual anak. Hal ini akan mempunyai dampak yang besar kepada pribadi anak kelak sesuai dengan perkembangannya.Sebaliknya, orang tua yang menggunakan gaya yang tidak sesuai dengan kepribadian anak bisa melipatgandakan kemungkinan anak menjadi depresi atau cemas. Orang tua anak bisa dengan mudah mampu mengatasi gangguan kecemasan pada diri anak dengan menerapkan pola asuh yang baik dan mampu memahami diri anak dengan sangat baik. Dengan bagitu orang tua dapat mendidik anak dengan cara yang baik sehingga orang tua mampu dan mudah memahami anak. Kebanyakan orang tua terkadang masih terjebak untuk memahami kebutuhan anak yang tidak selalu orang tua ketahui atau pahami. Terutama saat anak mengalami masalah perilaku maupun emosional anak yang kurang stabil. Sehingga dengan mengikuti pendidikan parenting orang tua akan mudah menemukan ritmenya dalam mendidik dan memahami anak mengenai yang anak butuhkan sekarang maupun kebutuhan yang akan dating bagi anak.

4. Meningkatkan Kepercayaan Diri Orang Tua

Menjadi orang tua tentu membutuhkan banyak keberanian untuk mengatasi berbagai masalah anak dan kadang berpura-pura tahu apa yang sedang anak lakukan. Sebenarnya, kepercayaan diri bagi orang tua sangat penting untuk mengasuh anak dengan baik. Anak-anak Anda harus percaya bahwa kita tahu apa yang anak lakukan, atau mereka nantinya merasa tidak aman dan sulit untuk mempercayai orang lain. Oleh sebab itu mengikuti pendidikan parenting memberi rasa percaya diri bagi orang tua dalam melakukan tindakan ketika mengatasi masalah anak dan membantu anak menemukan solusi atas masalah yang dihadapinya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline