Lihat ke Halaman Asli

Renungan Hari Minggu V Masa Biasa: 4 Februari 2024

Diperbarui: 3 Februari 2024   09:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(sumber poto: www.medcom.id)

Yesus selalu memulai dan mengakhiri karyanya dengan doa. Agar dengan demikian, Yesus dapat tetap berjalan dalam kehendak Allah dan menghindari kemuliaan manusiawi. Yesus datang bukan untuk mencari sanjungan. Ketika banyak orang mencari Dia, Yesus dengan sengaja menyingkir dan pergi ke tempat lain untuk mewartakan injil, karena memang untuk itu lah Dia datang. Demikian juga Rasul Paulus berkata, bahwa memberitakan injil adalah suatu keharusan sehingga tidak ada alasan untuk memegahkan dan menyombongkan diri.  Demi menyelamatkan banyak orang, Paulus bahkan rela solider dan menjadi seperti mereka. Segalanya itu dilakukan pertama-tama bukan demi diri sendiri tetapi karena kerajaan Allah. Di tengah-tengah kita ada banyak orang yang gelisah akan hari esok karena kekurangan dan penderitaan. Mereka adalah orang-orang yang sangat merindungan naungan, pertolongan, dan uluran tangan. Kepada mereka kita dipanggil oleh Allah dengan cara kita masing-masing menghadirkan sabda Allah yang hidup.

Namun terkadang kita hanyut dalam kemuliaan sia-sia. Pujian dan sanjungan sering kali membuat kita lupa akan tugas kita yang utama yakni memberitakan injil dan terus bekerja. Mewarta injil seharusnya tidak menjadi ladang kesombongan dan pemuliaan diri sendiri. Menjadi pengurus gereja bukan menjadi ajang kesombongan. Ikan Mas itu memang enak, namun hati-hati banyak durinya. Demikian juga bagi kita pewarta injil, dibalik keyamanan, pujian, dan sanjungan ada banyak duri-duri yang menyakitkan. Orang yang hanyut dalam pujian, akan lupa bangkit dan tidak berbuat apa-apa. SEMOGA.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline