Lihat ke Halaman Asli

AKHY SASTRA

Ilham Al-Bhutoni

Kades Pasir Panjang (Firman Efendi) Dukung Inovasi LENTERA Kemenag Lingga Raih WBK

Diperbarui: 7 Agustus 2024   08:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Firman Efendi, (Kades Pasir Panjang)

Lingga (Kemenag) - Inovasi LANTERA Kemenag Lingga terus melayani masyarakat pulau. Kehadiran Perahu LANTERA disambut antusias oleh masyarakat. Selain itu, dukungan dari perangkat desa sangat luar biasa.

Kades Pasir Panjang bersama Kasi/Kaur, BPD, RT, RW bersama-sama turun langsung menyapa dan memberikan layanan. "Kami mengapresiasi inovasi LANTERA Kemenag Lingga. Layanan jemput bola ini sangat efektif dan efisien bertemu dengan penerima layanan,"kata Firman Efendi, Rabu(6/8/2024)

Pria alumnus fakultas teknik elektro Universitas Bung Hatta ini mengatakan inovasi model LANTERA ini cocok untuk dari maritim seperti Lingga. "Untuk mendapatkan layanan langsung tentu butuh biaya mahal. Kita tidak memiliki transportasi publik seperti di kota-kota. Semuanya harus sewa alias carter. Hadirnya perahu LANTERA bisa memangkas biaya transportasi yang mahal tadi,"jelasnya

"Kami berharap perahu LANTERA bisa hadir secara periodik ke desa kami. Kunjungan kali pertama ini saja sudah banyak yang terlayani. Pernikahan dua pasang catin, tanah wakaf masjid, kalibarasi arah kiblat, pembinaan moderasi beragama, pembinaan suku laut, gerakan masyarakat magrib mengaji, legalisir kutipan akta nikah,"tutur pria murah senyum ini mengungkapkan

"Kami berharap inovasi LANTERA ini bisa direplikasi oleh instansi/lembaga lain di luar Kemenag. Hal ini memang sangat efektif dan tepat sasaran. Semoga lolos dalam penilaian Zona Integritas menuju WBK dari Kemen PAN-RB. Pemdes Pasir Panjang menyampaikan ucapan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada Kemenag Lingga dan seluruh tim LANTERA yang sudah memberikan layanan,"pungkasnya.(zaid)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline