Lihat ke Halaman Asli

KKN-UNTAG Mendesain dan Membuat logo Stiker untuk UMKM yang Ada di Desa kepel

Diperbarui: 14 Januari 2023   22:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KKN-UNTAG Mendesain dan Membuat logo Stiker untuk UMKM yang Ada di Desa kepel

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang wajib dilakukan oleh Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya (UNTAG) dengan fokus pengabdian kepada masyarakat. Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya (UNTAG) juga dikenal dengan kampus merah putih melaksanakan kegiatan KKN pada bulan Januari 2023 dengan mengusung tema "Pengembangan Potensi Desa Menuju Smart Village".Selaku mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya (UNTAG) yang dilaksanakan oleh Akdiem Khailani Basory mahasiswa dari Teknik Mesin yang melakukan KKN di Desa Kepel, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun dengan program kerja pendataan para pelaku UMKM di Desa Kepel. KKN dilakukan dibawah bimbingan Bapak Ghulam Maulana Ilman, S.AP, MPA. Selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).

UMKM jajanan rumahan merupakan usaha mikro kecil yang memproduksi jajanan rumahan di Desa Kepel Kecamatan Kare Kabupaten Madiun. Dalam membangun usaha, diperlukan strategi marketing yang tepat agar pengembangan bisnis lebih optimal dan terus menghasilkan keuntungan. Produk UMKM tersebut masih masih belum tertera label atau logo.  

Logo yang dibuat harus menarik, dan mengandung makna yang dapat mewakili usaha. Dengan logo yang menarik, otomatis calon pembeli juga akan tertarik untuk mencari tahu produk apa yang ditawarkan. Pembuatan desain logo dilakukan menggunakan aplikasi canva. Stiker atau logo tersebut dapat berfungsi sebagai identitas produk. Selain itu,  dengan adanya label /stiker logo dalam suatu produk dapat mejadikan sebagai pembeda dari produk-produk lain di pasaran yang hampir sama.

Membantu Pelaku Usaha dalam merencanakan, menjalankan, dan mengendalikan bisnis usaha mikro dengan memberikan berbagai macam strategi dan alternatif plan agar mampu bersaing pada pasar yang kompetitif mungkin hal yang mudah, namun tidak banyak pelaku UMKM tentunya yang menerapkan strategi produk dan merek pada usahanya karena kurangnya informasi yang diberikan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline