Lihat ke Halaman Asli

KKN Rekognisi: Kegiatan Pembelajaran pada Masa Pandemi SMPN 82 Jakarta Barat

Diperbarui: 9 November 2022   14:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

dokpri

dokpri

Kampus Mengajar 2021 merupakan program lanjutan dari Program Kampus Mengajar Perintis yang telah dilaksanakan pada tahun 2020 dan Kampus Mengajar 1 yang telah dilaksanakan pada tahun 2021 sebagai bukti dedikasi kampus melalui mahasiswa untuk bergerak menyukseskan pendidikan nasional dalam kondisi pandemi.

Kampus Mengajar sendiri adalah bagian dari program Kampus Merdeka yang melibatkan mahasiswa di setiap kampus dari berbagai latar belakang pendidikan untuk membantu proses belajar mengajar di sekolah, khususnya pada jenjang SD dan SMP untuk memberikan kesempatan kepada mereka belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. Di Indonesia sedang membutuhkan bantuan berbagai pihak untuk bergerak secara sinergis menyukseskan pendidikan nasional. Gerakan ini dapat dilakukan oleh siapapun termasuk mahasiswa untuk membantu sekolah, khususnya jenjang SD dan SMP untuk memberikan kesempatan belajar optimal kepada semua peserta didik dalam kondisi terbatas dan kritis selama pandemi.

Tujuan dari Kampus Mengajar ini adalah:

1. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan.

2. Membantu sekolah untuk memberikan pelayanan pendidikan optimal terhadap semua peserta didik pada jenjang SD dan SMP dalam kondisi terbatas dan kritis selama pandemi.

3. Memberikan kesempatan belajar optimal kepada semua peserta pada jenjang SD dan SMP dalam terbatas dan kritis selama pandemi.

Pada tanggal 02 Agustus 2021 mahasiswa Kampus Mengajar resmi diterjunkan ke lapangan, dan penerjunan ke sekolah ini selama hampir 5 bulan dari tanggal 02 Agustus 2021 -- 18 Desember 2021. Kami datang ke SUDIN JAKARTA BARAT WILAYAH II untuk lapor diri dan koordinasi dengan membawa surat tugas dari KEMENDIKBUD dan surat tugas dari kampus masing -- masing. Akhirnya kami dapat menemui kepala dinas, selanjutnya saya dan teman -- teman kelompok beserta DPL menuju ke sekolah yang ditunjuk oleh pihak kampus mengajar yaitu SMPN 82 JAKARTA untuk lapor diri dan koordinasi, juga untuk mempresentasikan penjelasan tentang apa itu kampus mengajar dan program apa saja yang akan kami bawakan selama bertugas. Pihak sekolah sangat antusias dan terbuka dengan kedatangan kami.

A. Mengajar

dokpri

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline