Lihat ke Halaman Asli

Akbar Pitopang

TERVERIFIKASI

Berbagi Bukan Menggurui

Pembiasaan Kegiatan Positif dalam Buku Amaliyah dan Pembelajaran Ibadah Siswa

Diperbarui: 31 Maret 2023   10:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Buku Amaliyah Ramadhan (Sumber: dokkanafkar.com)

Berbicara tentang Buku Amaliyah Ramadhan maka kita bisa memahaminya sebagai sebuah buku yang isinya berisi panduan dan lembar kerja terkait amaliyah yang dilaksanakan oleh siswa selama Ramadhan.

Buku amaliyah ramadhan ini biasanya berisi informasi tentang ibadah puasa, shalat tarawih, membaca Al-Qur'an, sedekah, dan amalan-amalan lainnya yang dianjurkan selama bulan Ramadhan. Yang kemudian pada lembaran berikutnya berupa lembar kerja yang mesti dilengkapi oleh siswa secara manual sebagai bentuk rekapitulasi kegiatan-kegiatan ibadah yang dilakukannya setiap hari selama Ramadhan.

Mungkin beberapa waktu yang lalu tepatnya selama pandemi siswa tidak diberikan Buku Amaliyah Ramadhan lantaran adanya aturan untuk beribadah yang dianjurkan dirumah saja.

Namun, pada edisi Ramadhan 1444 Hijriyah yang jatuh di bulan Maret 2023 ini maka siswa kembali diberikan Buku Amaliyah Ramadhan.

Sejatinya, Buku Amaliyah Ramadhan juga dapat membantu siswa dalam memperdalam pemahaman mereka tentang pendidikan agama Islam secara praktis dan meningkatkan kualitas ibadah para siswa selama bulan Ramadhan.

Lembar kerja yang terdapat pada buku Amaliyah Ramadhan untuk siswa berisi daftar amalan-amalan atau ibadah-ibadah yang dapat dilakukan oleh siswa selama bulan Ramadhan. 

Setidaknya siswa musti mengisi daftar telah melaksanakan shalat lima waktu, puasa, tarawih, witir, tadarus Al-qur'an, infaq/shodaqoh, tahajjud, shalat dhuha, dan ibadah lainnya serta kolom untuk mencatat kesimpulan isi ceramah dari ustadz/ustadzah, sesuai yang ada di Buku Amaliyah Ramadhan yang sudah dibagikan bagi setiap siswa.

Alasan dari adanya lembar kerja pada Buku Amaliyah Ramadhan untuk siswa adalah memberikan panduan dan motivasi kepada siswa untuk melaksanakan ibadah-ibadah selama bulan Ramadhan dengan baik dan benar sesuai tuntunan. 

Dengan adanya lembar kerja pada Buku Amaliyah Ramadhan maka diharapkan siswa akan lebih mudah memperoleh panduan tentang jenis ibadah dan amal sholeh apa saja yang bisa dilaksanakan siswa selama bulan Ramadhan demi meningkatkan kualitas ibadah mereka. 

Sementara itu, Buku Amaliyah Ramadhan ini juga dapat dijadikan alat evaluasi bagi guru dalam upaya membina kesadaran siswa dalam melaksanakan ibadah selama bulan Ramadhan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline