Lihat ke Halaman Asli

PKS Sudah Miliki Pasangan Calon untuk Pilkada Kota Bekasi

Diperbarui: 28 Oktober 2023   22:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Analisis Cerita Pemilih. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melakukan kick off Pilkada 2024. Kick off Pilkada itu menjadi penanda secara resmi dimulainya proses penjaringan, penyaringan, dan penyeleksian calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah yang akan diusung oleh PKS pada Pilkada 2024.

"Harapannya kepala daerah dan wakil kepala daerah yang akan kita dukung bisa juga turut serta di dalam pemenangan Pemilu 2024," kata Presiden PKS, Ahmad Syaikhu

Adapun dilakukannya kick off Pilkada yang masih cukup awal ini, kata Syaikhu, dimaksudkan agar bersinergi dengan pemenangan Pemilu 2024 mendatang. Pilkada itu dia sebut sebagai cerminan terjadinya demokratisasi di daerah.

"Apabila proses Pilkada berjalan dengan baik, maka dalam skala nasional pun akan berjalan dengan baik pula, sehingga harus dipersiapkan dengan baik," jelas dia.

Sebagai bekal untuk proses seleksi calon yang akan diusung oleh DPW PKS di provinsi maupun DPD PKS di kota/kabupaten, Syaikhu menyebutkan beberapa kriteria, yaitu mempunyai kredibilitas, kapasitas, dan elektabilitas yang baik.

"Ini menjadi sebuah hal yang penting untuk kita persiapkan. Makanya proses penjaringan dan penyaringan ini bisa berjalan dengan sebaik-baiknya," jelas dia.

Dalam mempersiapkan Pilkada yang akan berlangsung pada November 2024 mendatang, PKS menyatakan akan terbuka untuk membangun kolaborasi dengan partai lain yang memiliki kesamaan visi dan misi untuk membangun daerah.

"Saya kira ini menjadi tugas bagi kita semua untuk bisa membangun daerah bersama-sama, bersinergi, dan berkolaborasi dengan berbagai partai-partai lain sebagai elemen-elemen demokrasi di negeri kita," jelasnya.

Sementara, Dirinya menuturkan untuk Pilkada Kota Bekasi PKS sudah menentukan Pasangan Calon. Namun dirinya belum mau membuka lebih lanjut mengenai paslon yang akan diusung.

"Sabar ada waktunya. nanti juga di informasikan. yang jelas, kita usung Paslon yang mumpuni," Tegasnya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline