Lihat ke Halaman Asli

Berhasil Adakan Sosialisasi UMKM, Kelompok Pengabdian Masyarakat UMM di Desa Wonorejo Bantu Sempurnakan UMKM Milik Sekolah Dasar Setempat

Diperbarui: 23 Agustus 2024   20:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto milik PMM Kelompok 23/Dok. pri

Kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) merupakan program dari kampus Universitas Muhammadiyah Malang berhasil menjangkau hingga wilayah malang bagian utara. PMM Kelompok 23 dari Gelombang 6 ini melakukan kegiatan pengabdian di wilayah Lawang Kabupaten Malang, tepatnya di Desa Wonorejo.  

Desa Wonorejo merupakan desa paling ujung yang berdekatan dengan 2 wilayah yaitu Ketindan dan Turirejo, karena lokasi yang cukup masuk ke dalam, membuat masyarakat wilayah disana merasa terbatas terkait pengembangan UMKM yang mereka miliki. Hal ini lah yang kemudian menjadi inisiatif kami untuk melakukan pelatihan dan bantuan terkait pengembangan UMKM.

Saat ini Desa Wonorejo sendiri memiliki 3 sekolah dasar yaitu SDN Wonorejo 1, 2 dan 3. Pada awal kami datang kesana, kami menerima keluh kesah mereka terkait program kurikulum merdeka yang diterapkan pemerintah pada sekolah dasar yaitu Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) kegiatan ini dibuat pemerintah dengan tujuan agar tercapainya Profil Pelajar Pancasila. Nah dari data yang telah kami riset sebelumnya, output dari program P5 di setiap sekolah ini yaitu mengembangkan sumber daya unggulan setempat dan di kerjakan bersama dengan siswa. Bonus dari hal tersebut kegiatan tersebut yaitu sekolah jadi mempunyai produk sendiri yang bisa dikembangkan, sehingga dapat menjadi usaha dan pendapatan tambahan untuk sekolah.

Namun ternyata kegiatan tersebut tidak semudah membalikkan telapak tangan, banyak guru yang berjuang kesulitan dalam menghadapi program ini karena harus membagi tugasnya dengan mengajar. Mayoritas permasalahan yang mereka hadapi yaitu branding. Nah hal ini lah yang melandasi kami sehingga kami memiliki inisiatif membuat sosialisasi terkait branding, dengan tujuan branding itu tidak hanya fokus pada produk sekolah saja, namun dapat menjadi branding profile sekolah, bahkan dari guru secara personal.

Pada tanggal 5 Agustus 2024, kegiatan Sosialisasi Branding tersebut berlangsung. Sosialisasi Branding ini diisi oleh pemateri yaitu Ibu Tsaniah Fariziah yang merupakan Dosen dari Ilmu Komunikasi UMM dan diadakan terpusat di SDN 01 Wonorejo, tidak disangka sosialisasi ini dihadiri hampir seluruh guru dari 3 SD di Desa Wonorejo. Program sosialisasi ini mendapat respon dan antusias yang sangat baik dari para guru di SD Wonorejo. Benar saja, ternyata permasalahan branding mereka tidak hanya pada branding UMKM yang mereka miliki, tetapi juga terkait sekolah dan diri mereka secara personal. Sehingga dengan adanya sosialisasi ini, seakan menerima ilmu baru yang memanng dibutuhkan sebelumnya. 

Sosialisasi yang dihadiri oleh para guru dari SD Wonorejo/dok. pri

Setelah kegiatan sosialisasi branding yang diadakan sukses, kami dari Kelompok 23 tidak hanya selesai begitu saja. Pada minggu berikutnya kami melakukan monitoring dan evaluasi terkait permasalahan mereka, sebelum melakukan tindakan kami telah melakukan riset pada ketiga sekolah di Desa Wonorejo untuk menemukan apa permasalahan yang bisa mereka hadapi dan bagian apa saja yang bisa kami mulai bantu untuk penyempurnaan dari produk mereka.

Dimulai pada SDN 02 Wonorejo yang memiliki produk P5 berupa Eco Enzym, secara produk milik mereka sudah sangat layak untuk dipasarkan. Namun kendala mereka tidak memiliki logo, desain kemasan, dan katalog untuk produk. Kemudian setelah melalui proses diskusi, kedua belah pihak setuju untuk kami buatkan printilan - printilan tersebut. Nah, dari PMM Kelompok 23 ber inisiatif untuk membuatkan dan kami sukses membuat logo, desain kemasan dan foto produk. 

Produk Eco Enzym milik SDN 02 Wonorejo/dok. pri

Secara spesifik, produk Eco Enzym milik SDN 02 Wonorejo terbagi menjadi 2 jenis yaitu yang dapat di konsumsi dan yang hanya dapat dijadikan pupuk. Untuk jenis yang dapat di konsumsi, setiap 1 sendok maknnya setara dengan 5 botol yakult. Sedangkan untuk produk yang digunakan sebagai pupuk memiliki banyak sekali manfaat bagi tanaman, diantara nya memudahkan pertumbuhan tanaman (sebagai fertilizer). mengobati tanah dan juga membershkan air yang tercemar. Cairan Eco Enzym ini juga penolak serangga alami yang membuat semut, serangga menjauh. Eco Enzym ini terbuat dari bahan natural sisa kulit buah dan tanpa menggunakan zat kimia apapun. 

Kemasan hijau Eco Enzym jenis Pupuk (foto diambil oleh PMM Kelompok 23)/dok. pri

Kemasan hijau Eco Enzym jenis yang dapat dikonsumsi  (foto diambil oleh PMM Kelompok 23) dok. pri

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline