Jalinan masyarakat yang saling mengerti, memahami satu sama lain, tentunya dibutuhkan agar terjadi sebuah keharmonisan serta menjadikan iklim di masyarakat menjadi sejuk.
Tentunya itu semua tidak akan tercapai tanpa sebuah keterikatan yang baik satu sama lain, tanpa adanya suatu ketetapan-ketetapan yang dibuat dan disetujui oleh setiap warga masyarakat.
Oleh karena itu, untuk mewujudkan apa yang telah di sebutkan di atas tentunya membutuhkan suatu peraturan-peraturan ataupun sebuah sikap yang baik, guna keharmonisan serta kesejukkan pada lingkungan sekitar maupun kebaikan diri sendiri.
Lahirnya Pranata sosial memberikan suatu bentuk sistem dalam hubungan masyarakat, guna mengatur setiap tingkah laku seseorang ataupun kelompok dalam berinteraksi di masyarakat.
Pranata sosial dapat dijelaskan merupakan sebuah sistem norma yang bertujuan untuk mengatur tindakan maupun kegiatan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pokok dan juga bermasyarakat bagi manusia (bakai.uma.ac.id). Sejalan dengan penjelasan tersebut an-nur.ac.id juga memberikan pemahaman bahwa Pranata sosial adalah suatu sistem norma yang mengatur segala tindakan manusia untuk memenuhi kebutuhan pokoknya dalam kehidupan bermasyarakat.
Begitu pula nasional.kompas.com yang menjelaskan bahwa Pranata sosial merupakan sistem yang menjadi wahana bagi masyarakat untuk berinteraksi.
Sistem tersebut merupakan norma khusus yang mengatur tindakan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidup mereka. Dalam Achiriah & Laila Rohani, (2018) dijelaskan bahwa Pranata sosial yaitu sistem tingkah laku sosial yang bersifat resmi serta adat istiadat dan norma yang mengatur tingkah laku manusia dalam bermasyarakat.
Islam sendiri disebutkan merupakan suatu agama yang memberikan sebuah rasa aman, nyaman, damai, serta memberikan kesejukan bagi setiap makhluk yang ada di dunia ini.
Dengan demikian tentunya Islam sangat konsen tentang jalinan yang ada di masyarakat. Lalu bagaimanakah perkembangan Pranata sosial sendiri dalam Islam? Untuk itu, mari kita simak ulasan sederhana ini tentang perkembangan pranata sosial dalam agama islam.. .
***