Lihat ke Halaman Asli

Aisyah Resta

mahasiswa

Mahasiswa KKN Universitas Tidar Melakukan Edukasi Masyarakat: "Smokeless Burn Barrel" sebagai Solusi Pembakaran Sampah Miinim Asap di Desa Sukomulyo

Diperbarui: 11 Agustus 2024   20:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

pribadi

Mahasiswa KKN Universitas Tidar melakukan kegiatan edukasi masyarakat di Dusun Kenteng, Desa Sukomulyo, Kecamatan Kajoran. Fokus utama dalam kegiatan ini yaitu mensosialisasikan mekanisme pembakaran sampah minim asap dengan menggunakan Smokeless Burn Barrel. Berdasarkan hasil pengamatan masyarakat Desa Sukomulyo, masih menghadapi tantangan dalam pengelolaan sampah, dengan sebagian masyarakatnya masih memusnahkan sampah dengan cara membakar atau membuang sampah tersebut di Sungai. Program edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya pengelolaan sampah yang berkelanjutan dan memberikan alternatif praktis yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.Pemilihan metode ini didasarkan pada efisiensi dalam mengurangi polusi udara. Dalam upaya mengatasi permasalahan lingkungan dan kesehatan yang ditimbulkan oleh pembakaran sampah konvensional, tim mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) Universitas Tidar mengambil inisiatif untuk mengedukasi masyarakat tentang teknologi ramah lingkungan. Mereka memperkenalkan konsep "Smokeless Burn Barrel" atau tong pembakaran minim asap sebagai solusi inovatif untuk mengurangi dampak negatif dari praktik pembakaran sampah yang umum dilakukan di lingkungan masyarakat.

Adapun metode yang digunakan dalam pelaksanaan sosialisasi ini yaitu dengan penyampaian materi tentang pengolahan sampah, termasuk penggunaan tong pembakaran minim asap. Materi disampaikan langsung kepada warga setempat oleh Tim KKN Universitas Tidar dan diakhiri dengan demonstrasi praktik.

Tong pembakaran minim asap merupakan salah satu alternatif dalam pengolahan sampah dengan memanfaatkan tong bekas (pelumas, minyak, dan sebagainya). Konsep dasar dari tong pembakaran minum asap ini adalah dengan pengelolaan sirkulasi udara yang diputarkan pada tong sampah sehingga asap yang keluar dari hasil pembakaran akan berkurang. Cara pembuatan tong pembakaran minim asap tersebut sebagai berikut:

1.Siapkan drum besi bekas 200 liter

2.Buat pola bagian dalam, bagian luar, bagian bawah sisi dalam untuk mengendalikan sirkulasi asap, pola lubang yang dibuat pada lapisan luar dan dalam drum pembakaran sampah digunakan agar oksigen masuk dan membantu proses pembakaran.

3.Potong pola yang telah ditentukan tadi yang terdiri dari 3 bagian yaitu dalam, luar dan bawah

4.Rakit tiga bagian tersebut menjadi satu

5.Setelah drum jadi, lakukan uji coba pembakaran dengan sampah kering

Pada 30 menit pertama, proses pembakaran akan megeluarkan asap karena cat terkelupas dari drum akibat panas pembakaran dan setelahnya asap tersebut akan perlahan hilang. 

sumber pribadi

Sementara itu, mekanisme pemakaian tong pembakaran minim asap tersebut antara lain:

1.Masukan sampah ke dalam drum dan bakar seperti membakar sampah biasa dan setelah dingin abu diambil.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline