Lihat ke Halaman Asli

Airani Listia

TERVERIFIKASI

Ibu Rumah Tangga dan Freelance Content Writer

Parenting Day, Cara Orangtua Dekat dengan Anak Remaja

Diperbarui: 20 September 2023   03:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi keluarga | sumber: pexels.com/Monstera Production

Pada akhir Agustus kemarin, sebuah video viral membuat saya meneteskan air mata karena terharu. 

Video yang berdurasi singkat tersebut, salah satu SMA di Ponorogo mengadakan sebuah acara yang cukup unik. Acara itu disebut Parenting Day, yaitu acara yang diikuti oleh orangtua dan para siswa kelas dua belas.

Pemberitaan lebih detail dijelaskan dalam detik.com (25/08/2023) mengenai Parenting Day yang diadakan SMA Negeri 1 Pulung, Ponorogo. 

Dalam wawancara yang dilakukan oleh detikJatim, Kepala Sekolah SMAN 1 Pulung Bapak Joko Wilis Putro menjelaskan bahwa Parenting Day merupakan kegiatan rutin yang sudah diadakan sejak 10 tahun terakhir di SMA tersebut. Program ini khusus diselenggarakan untuk anak siswa kelas 12.

Beragam kegiatan dalam acara tersebut seperti orangtua menyuapi anak, mendandani anak perempuan, membantu anak laki-laki menyisir rambut, sesi berpelukan antara anak dan orangtua yang tentu membuat mata sembab, dan masih banyak lagi. Juga berisi arahan mengenai yang harus dilakukan siswa ketika sudah lulus, dan sudah menentukan tujuan.

Tujuan Parenting Day diadakan oleh SMAN 1 Pulung agar para siswa tingkat akhir mengetahui arah mereka setelah lulus, bisa merencanakan tujuan masa depan mereka. 

Tak hanya itu, program ini juga bertujuan untuk mendekatkan kembali orangtua dengan anak yang sudah semakin dewasa. Program yang sangat unik dan menarik, bukan?

Pentingnya orangtua dekat dengan anak remaja

ilustrasi ibu dan anak remaja | sumber: pexels.com/Elina Fairytale

Ketika anak mulai beranjak remaja, orangtua semakin jauh dari anak. Anak yang merasa sudah mulai dewasa, lebih nyaman dekat dengan teman-teman seusianya daripada dengan orangtua. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline