Lihat ke Halaman Asli

AInews AIbilita

seada-adanya

Fikri Suadu: "Ibu Pertiwi, Mati Suri"

Diperbarui: 16 Januari 2021   14:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: Fikri Suadu (sumber FB @Fikri Suadu)

Satu persatu ulama pergi
Diikuti bencana silih berganti
Apa gerangan yang sedang terjadi
Negeri ini terus diuji

Keadilan pemimpin dipertanyakan
Kebijakan rezim disangsikan
Elit politik terkotak kubu-kubuan
Rakyat awam terbelah tak karuan

Politik berorientasikan kekuasaan
Ruang publik minus negarawan
Layar kaca miskin konten yang mencerahkan
Kalangan cendekiawan terpinggirkan

Aparat bersenjata semakin perkasa
Banyak yang bilang demokrasi telah diperkosa
Pengadilan terkesan melayani selera penguasa
Kaum kritis tak lagi bebas berbicara

Negara kaya tapi rakyat sengsara
Isi tanah dibajak konco istana
Rakyat jelata bisanya mengelus dada
Kaum terdidik semakin menghamba

Oligarki semakin ngeri
Anggaran negara terus mereka preteli
Kebijakan anggaran mereka kuasai
Rakyat tak kebagian kongsi

Ibu pertiwi seolah mati suri,

(fs)

(Sumber: beranda FB @Fikri Suadu diposting pada Jum'at 15 Januari 2021)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline