Lihat ke Halaman Asli

Info_Jakarta_Sultra

Media Akurat dan Terpercaya

HimaSultra Jakarta Minta KPK RI Selidiki Dugaan Korupsi Pengadaan Bibit Sapi Muna Barat Tahun 2022

Diperbarui: 2 September 2023   22:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pelantikan Hima Sultra jakarta

Puluhan Pemuda dari Hima Sultra jakarta Mendorong Penyelidikan Terkait Pengadaan Bibit Sapi Tahun 2022 di Kabupaten Muna Barat

Jakarta, selasa (05/09/2023), Puluhan pemuda yang berasal dari Hima Sultra Jakarta akan melakukan aksi unjuk rasa di depan komisi pemberantas korupsi (KPK RI), sebagai bagian dari upaya mereka untuk mendorong penegakan hukum terkait dugaan persekongkolan dalam kegiatan pengadaan bibit sapi Tahun 2022 yang dianggap fiktif oleh Dinas Pertanian Kabupaten Muna Barat (Mubar) dengan CV Nadhif Amanah yang diduga menelan anggaran sekitar Rp2,1 Miliar.

Ketika di wawancarai,Kabid Hukum Dan Ham HIMA SULTRA JAKARTA, Nur Rabiah Rendi, menyatakan bahwa gerakan ini merupakan langkah awal, dalam rangka menyoroti dugaan ketidaktransparanan dan kecurigaan terkait dana sebesar 2.1 miliar itu yang diperuntukkan bagi pengadaan bibit sapi. "Kami meminta KPK RI segera memeriksa Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mubar dan menyelidiki Owner CV Nadhif Amanah atas dugaan persekongkolan jahat dalam kegiatan pengadaan bibit sapi Tahun 2022 ini yang mencapai Rp2,1 Miliar dan belum diketahui realisasinya," ujarnya.

Langkah ini adalah upaya Hima Sultra Jakrta untuk memberikan dukungan penuh kepada penegak hukum dalam memberantas kejahatan yang terjadi dalam tatanan birokrasi Pemerintah Kabupaten Muna Barat. Selain berunjuk rasa, Hima Sultra Jakrta juga akan memasukan Laporan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mubar beserta Owner CV Nadhif Amanah ke KPK RI.  

Rendi berharap agar penegak hukum membentuk tim investigasi independen untuk memeriksa Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mubar beserta Owner CV Nadhif Amanah. "Kami memiliki keyakinan bahwa KPK RI memiliki integritas yang tinggi dalam memerangi mafia korupsi di Bumi Anoa, khususnya di Kabupaten Muna Barat," tutupnya.

Hima Sultra Jakarta berkomitmen untuk terus mengawal proses hukum ini dan berharap agar transparansi dan keadilan dapat ditegakkan dalam mengungkap dugaan ketidakberesan yang terjadi dalam pengadaan bibit sapi Tahun 2022 di Kabupaten Muna Barat.

 Jakarta, 03 Agustus 2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline