Lihat ke Halaman Asli

Ahmad Syaihu

Guru MTsN 4 Kota Surabaya

Kehilangan Motor

Diperbarui: 6 Juni 2022   11:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Sartam adalah salah satu jamaah masjid di tempatku, rumahnya lumayan jauh dari masjid Al Hibah yang terletak di belakang rumah. Rumah Sartam ada diujung kampung yang berjarak hampr 400-an meter dari masjid tempat biasanya dia rajin solat berjamaah lima waktu. 

Kendaraan roda dua kesayangannya berwarna merah dengan strip biru, selalu hadir dan menempati tempat parkir paling depan dengan pintu masjid, menunjukkan Sartam selalu hadir sebelum kumandang azan di setiap waktu salat.

Saat pelaksanaan solat Jumat, jamaah masjid penuh bahkan meluber sampai halaman masjid. Pengurus masjid berkali-kali menghimbau agar jamaah salat Jumat tidak membawa kendaraan ke masjid, tempat parkir kendaraan diperuntukkan untuk jamaah yang datang dari kampung sebelah, juga jamaah yang sedang dalam perjalanan, karena lokasi masjid berapa di pinggir jalan raya.

Seusai salat jumat Sartam biasanya bergabung dengan pengurus Masjid membantu menghitung uang hasil kaleng infaq pada hari itu, sementara panitia menyiapkan hidangan makan siang bagi jamaah yang membantu kegiatan seusai melaksanakan salat Jumat. Saat pulang Sartam bingung mencari kendaraan kesayangannya karena tidak ditemukan di parkiran masjid. 

Dengan agak marah Sartam menyalahkan remaja masjid yang menjaga parkiran karena tidak teliti yang menyebabkan kendaraannya hilang. Ribut-ribut di parkiran terdengar oleh Ustad Soleh yang merupakan sesepuh masjid dan berusaha menenangkan Sartam. 

Ustad Soleh lalu bertanya pada Sartam, " Sampeyan yakin tadi membawa kendaraan ke masjid?". Sartam kemudian mencari kunci kendaraannya di saku baju kokonya, ternyata tidak ada. Lalu Sartam berkata pada Ustad Sholeh, "Ya maaf Ustad hari ini khan Jumat jadi saya tadi berjalan dari rumah ke masjid"

Madrasahku, 06-06-2022




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline