Lihat ke Halaman Asli

Ahmad Syaihu

Guru MTsN 4 Kota Surabaya

Tuntunan Doa Rasulullah di Hari Jumat

Diperbarui: 3 Juni 2022   08:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Kita bertemu lagi dengan Jumat, yang merupakan hari yang mulia dan kita dianjurkan untuk melakukan banyak kebaikan agar mendapat banyak keberkahan. Sejalan dengan anjuran Rasulullah SAW, agar kita melakukan ibadah dan berdoa serta bersedekah tak lupa membaca salawat kepada-Nya dan keluarga-Nya.

Hadis tentang hal ini termaktub dalam Sahih Bukhari, jadi bisa dijadikan rujukan.

"Sesungguhnya pada hari Jumat terdapat waktu mustajab bila seorang hamba muslim melaksanakan salat dan memohon sesuatu kepada Allah pada waktu itu, niscaya Allah akan mengabulkannya. Rasululllah mengisyaratkan dengan tangan beliau sebagai gambaran akan sedikitnya waktu itu." (Muttafaqun Alaih).

Tuntunan Doa Rasulullah pada Hari Jumat

  • Doa untuk Melancarkan Rezeki

Inilah bacaan doa yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW pada pagi hari sebelum melakukan aktivitas.

"Allahuma bika asbahna, wa bika amsayna wabika nahya wabika namutu wailahinnusyuur"

Artinya: "Ya Allah, Berkat-Mu kami bisa menikmati pagi hari, karena berkah-Mu kami bisa berada di sore hari, karena-Mu pula kami bisa hidup, dan dengan-Mu kelak kami wafat. Hanya kepada-Mu kelak kami akan kembali."

  • Doa Memohon Ampunan

Kata Nabi, jika kita merasa dosa kita begitu besar, bahkan sebanyak buih di lautan, berdoalah di hari Jumat.

Hal ini berdasarkan hadis dari sahabat Anas bin Malik soal sebuah doa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Anas bin Malik mendengar Rasulullah SAW bersabda: "Barang siapa membaca 'Astagfirullahalladzim alladzi laa ilaaha illa huwal hayyul qoyyuum wa atuubu ilaihi' 

Artinya: Hamba memohon pertolongan kepada Allah, kepada dzat yang tiada Tuhan selain Dia, Dia adalah Dzat Yang Maha Hidup, Maha Kekal dan hamba bertaubat kepada-Nya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline